BOLASPORT.COM - Adi Satryo berambisi besar untuk bisa menjadi penjaga gawang utama timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023. Ia bertekad untuk bisa mewujudkan target tersebut dengan bekerja keras.
Kiper PSS Sleman itu kembali mendapat panggilan ke timnas U-22 Indonesia.
Adi Satryo dipanggil oleh pelatih timnas U-22 Indonesia Indra Sjafri untuk bergabung dalam pemusatan latihan (TC) tim.
Setelah mendapat panggilan kembali ke timnas U-22 Indonesia tentu saja Adi merasa termotivasi.
Pemain berusia 21 tahun itu bertekad memberikan penampilan terbaiknya selama dalam TC ini.
Ia ingin bisa menarik perhatian tim pelatih demi memenangi posisi penjaga gawang utama di timnas U-22 Indonesia nanti.
Untuk itu, demi mewujudkan ini Adi siap bekerja keras.
Sebab ini kesempatan yang bagus untuknya menunjukkan kualitasnya.
Apalagi ini menjadi kesempatannya setelah dipanggil ke tim nasional lagi.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar