BOLASPORT.COM - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra menyampaikan harapannya menjelang laga terakhir Liga 1 2022-2023 menghadapi PSIS Semarang.
Bali United dan PSIS Semarang dijadwalkan menjadi dua tim pertama yang menutup pertandingan mereka di Liga 1 musim ini.
Kedua tim tersebut dijadwalkan melakoni laga pekan ke-34 pada hari ini, Rabu (12/4/2023) di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
Menjelang pertandingan, Stefano Cugurra selaku pelatih kepala memiliki harapan dan target yang besar untuk menutup musim ini.
Meskipun gagal mempertahankan gelar juara Liga 1 dari tangan PSM Makassar, pelatih yang akrab disapa Teco itu ingin menutup akhir musim dengan kemenangan.
Selain itu, Teco juga menyampaikan harapannya kepada wasit yang akan memimpin laga Bali United vs PSIS Semarang.
Pelatih asal Brasil itu berharap, wasit yang memimpin pertandingan terakhir Serdadu Tridatu bisa berlaku seadil-adilnya.
"Kami punya persiapan bagus di dalam tim dan punya semangat di latihan," kata Stefano Cugurra dikutip BolaSport.com dari laman resmi Baliutd.com.
"Mudah-mudahan wasit bisa pimpin dengan adil di lapangan," tegasnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Baliutd.com |
Komentar