Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Pemain Bisa Rebut Posisi Pratama Arhan sebagai Bek Kiri Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

By Reno Kusdaroji - Jumat, 14 April 2023 | 18:15 WIB
Bek sayap kiri timnas Indonesia, Pratama Arhan, saat sedang berbaris jelang bertanding dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek sayap kiri timnas Indonesia, Pratama Arhan, saat sedang berbaris jelang bertanding dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.

BOLASPORT.COM - Situasi pelik yang dialami Pratama Arhan di Tokyo Verdy bisa mengurangi peluangnya untuk tampil memperkuat timnas Indonesia di Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia dijadwalkan bakal tampil di Piala Asia 2023 yang berlangsung di Qatar mulai 16 Juni-16 Juli mendatang.

Para pemain sepak bola Tanah Air berlomba-lomba tampil baik agar dapat masuk skuad timnas Indonesia arahan Shin Tae-yong.

Dalam hal ini, Pratama Arhan bisa dibilang kurang diuntungkan. Sebab dirinya jarang mendapat mendapat menit bermain di Tokyo Verdy.

Setahun sejak kepindahannya dari PSIS Semarang ke Tokyo Verdy, Arhan baru satu kali dimainkan.

Pemain yang berposisi sebagai bek kiri itu menjadi starter saat melawan Tochigi SC, namun hanya selama 45 menit saja.

Fakta tersebut berkebalikan dengan kondisinya di timnas Indonesia. Pratama Arhan tercatat sebagai pemain yang paling sering dimainkan Shin Tae-yong sebanyak 28 kali.

Jika tak segera keluar dari situasi pelik di Tokyo Verdy, Arhan bisa kehilangan tempat sebagai pilihan utama Shin Tae-yong untuk mentas di Piala Asia 2023.

Apalagi saat ini, banyak pemain Tanah Air yang berposisi sebagai bek kiri yang bagus. Berikut di antaranya.

Baca Juga: PSSI Pastikan Uji Coba Terakhir Timnas U-22 Indonesia Lawan PSM Makassar

1. Shayne Pattynama

Shayne Pattynama pemain keturunan Indonesia
Instagram Hasani Abdulgani
Shayne Pattynama pemain keturunan Indonesia

Pemain naturalisasi ini disiapkan untuk memperkuat timnas Indonesia jelang Piala Asia 2023.

Apalagi, kabar terbaru mengatakan Shayne Pattynama sudah bisa membela timnas Indonesia mulai bulan Juni 2023.

Hal itu dipastikan setelah Shayne Pattynama menyelesaikan proses perpindahan federasi.

Saat ini, Shayne membela klub divisi pertama Liga Norwegia, Viking FK.

Bersama Viking FK, Shayne Pattynama mencatatkan 58 pertandingan dengan raihan dua gol dan tujuh assist.

Pemain kelahiran Belanda itu juga memiliki pengalaman mentas di Eropa bersama SC Telstar, FC Utrecht U21 dan U19.

2. Asnawi Mangkualam

Bek Jeonnam Dragons, Asnawi Mangkualam, saat pertandingan melawan Seongnam FC, Sabtu (8/4/2023).
INSTAGRAM.COM/JEONNAMDRAGONS_FC
Bek Jeonnam Dragons, Asnawi Mangkualam, saat pertandingan melawan Seongnam FC, Sabtu (8/4/2023).

Asnawi merupakan rekan satu tim Pratama Arhan di timnas Indonesia.

Sejatinya, Asnawi Mangkualam merupakan seorang pemain yang berposisi aslinya sebagai bek kanan.

Namun belakangan ini, Asnawi bermain sebagai seorang bek kiri bersama Jeonnam Dragons.

Hal ini bisa menjadi pertimbangan Shin Tae-yong karena penampilannya sebagai bek kiri pun terbilang bagus.

Asnawi mampu mengemas dua assist ketika membela Jeonnam Dragons dalam duel melawan Seongnam FC pada pekan keenam K League 2 2022-2023.

Baca Juga: Pratama Arhan Siap Dipinjamkan Tokyo Verdy, Tawaran Muangthong United Harusnya Menggiurkan

3. Yance Sayuri

Bek sayap kiri PSM Makassar, Yance Sayuri, sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan ke-24 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (14/2/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek sayap kiri PSM Makassar, Yance Sayuri, sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan ke-24 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (14/2/2023).

Kehebatan Yance Sayuri sebagai bek kiri sudah terbukti pada musim ini.

Pemain berusia 25 tahun itu berhasil membantu PSM Makassar menjuarai Liga 1 2022-2023.

Tak hanya berperan aktif dalam pertahanan, Yance Sayuri juga ikut membantu lini serang PSM untuk mencetak gol.

Bahkan, beberapa kali Yance Sayuri tampil sebagai seorang winger saat PSM memainkan strategi agresif menyerang.

Musim ini, ia berkontribusi dalam delapan gol dengan catatan empat gol dan empat assist dari total 30 penampilan.

4. Edo Febriansyah

Bek sayap kiri timnas Indonesia, Edo Febriansyah (kiri), sedang menguasai bola ketika bertanding dalam laga Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 23 Desember 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek sayap kiri timnas Indonesia, Edo Febriansyah (kiri), sedang menguasai bola ketika bertanding dalam laga Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 23 Desember 2022.

Edo Febriansyah pun menjadi bek kiri lainnya yang bisa dipanggil Shin Tae-yong ke timnas Indonesia.

Meskipun RANS Nusantara FC menjadi penghuni dasar klasemen, Edo terbilang tampil apik dalam 25 pertandingan yang dilakoninya.

Bahkan, ia ikut berkontribusi dalam 10 gol yang diciptakan RANS Nusantara FC musim ini dengan catatan 5 gol dan 5 assist.

Edo pun telah dipercaya memperkuat timnas Indonesia era kepelatihan Shin Tae-yong.

Baca Juga: Rumor Transfer - Muangthong United Pantau Pratama Arhan yang Tak Kunjung Dapat Menit Bermain di Tokyo Verdy

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Kompas.com, BolaSport.com, Transfermarkt.co.id
REKOMENDASI HARI INI

Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024 - Mayoritas Debutan, Hanya Tiga Nama yang Pernah Tampil di Edisi Sebelumnya

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136