Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penjelasan Juergen Klopp soal Keputusan Liverpool Mundur dari Perburuan Jude Bellingham

By Raka Kisdiyatma Galih - Sabtu, 15 April 2023 | 05:45 WIB
Jude Bellingham menjadi buruan banyak tim di bursa transfer musim panas 2023.
TWITTER.COM/CACOATES96
Jude Bellingham menjadi buruan banyak tim di bursa transfer musim panas 2023.

BOLASPORT.COM - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengibaratkan Jude Bellingham seperti Ferrari saat menjelaskan alasan The Reds mundur dari perburuan sang pemain.

Liverpool memutuskan mundur dari perburuan wonderkid Borussia Dortmund, Jude Bellingham.

Kabar tersebut telah dikonfirmasi oleh pakar transfer kenamaan asal Italia, Fabrizio Romano.

Keputusan Liverpool tersebut terbilang mengejutkan mengingat The Reds kerap disebut sebagai yang terdepan untuk mengontrak Bellingham.

Harga tinggi disinyalir menjadi alasan utama Liverpool enggan meneruskan minat untuk mendatangkan gelandang timnas Inggris itu.

Die Borussen dilaporkan mematok harga 130 juta pounds atau setara dengan Rp2,4 triliun.

Nominal tersebut dinilai Liverpool terlalu tinggi dan mahal untuk seorang gelandang yang masih berusia 19 tahun.

Baca Juga: Demi Jaga Asa Juara, Pep Guardiola Haramkan Man City Kalah dari Leicester City

Gelandang Borussia Dortmund, Jude Bellingham.
TWITTER.COM/OPTAFRANZ
Gelandang Borussia Dortmund, Jude Bellingham.

Alhasil, Liverpool pun menarik diri dari perlombaan mengejar tanda tangan Bellingham.

Juergen Klopp lantas menjawab pertanyaan media terkait hal tersebut.

"Sejujurnya, tidak ada yang perlu dikatakan tentang itu," kata Klopp seperti dikutip BolaSport.com dari Mirror.

"Jika kita tidak berbicara tentang pemain yang kita tanda tangani atau tidak, mengapa saya berbicara tentang spekulasi dan berita semacam ini? Saya tidak punya apa-apa untuk dikatakan tentang itu."

"Selalu seperti ini. Tidak pernah berubah."

"Jawaban saya sekarang bukan tentang Jude Bellingham."

"Saya tidak pernah mengerti mengapa kami terus-menerus berbicara tentang hal-hal yang secara teoritis tidak dapat kami miliki," imbuhnya.

Baca Juga: Sudah Dilarang Pihak Liga Spanyol, Barcelona Tetap Nekat Pulangkan Messi

Lebih lanjut, sang juru taktik asal Jerman mengibaratkan Bellingham seperti Ferrari yang tidak mungkin diberikan sebagai hadiah Natal untuk anak berusia 5 tahun.

"Kami bukan anak-anak yang bertanya kepada bocah berusia lima tahun tentang apa yang mereka inginkan untuk kadon Natal, dan mereka memberi tahu Anda: 'Saya ingin Ferrari'," ucap Klopp.

"Anda pasti tidak akan mengatakan itu ide yang bagus."

"Sebaliknya, Anda akan mengatakan itu terlalu mahal."

"Itu akan menjadi kehidupan yang menyedihkan jika anak ini menghabiskan seluruh hidupnya tidak bisa mendapatkan Ferrari."

"Hanya itu yang bisa Anda lakukan."

"Kemudian Anda akan bekerja, dan mengatasinya."

Juergen Klopp meminta semua untuk move on dari kegagalan Liverpool usai mundur dari perburuan Jude Bellingham.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Juergen Klopp meminta semua untuk move on dari kegagalan Liverpool usai mundur dari perburuan Jude Bellingham.

Baca Juga: Segera Hengkang dari Brighton, Kompatriot Lionel Messi Jadi Rebutan 3 Tim Inggris

"Tidak ada yang perlu dikatakan lagi."

"Begitulah cara saya bekerja."

"Apa yang kami mau dan inginkan kami tentu akan berusaha mendapatkannya."

"Tapi ada momen di mana Anda harus menerima sesuatu itu tidak memungkinkan, pinggirkan, dan lakukan pekerjaan lain," tutur mantan pelatih Borussia Dortmund itu menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Mirror.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - Skuad Timnas Indonesia Eks Proyek Piala Dunia U-20, Para Pemain Sudah Bersama Shin Tae-yong Selama 2,5 Tahun

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136