BOLASPORT.COM - Pembalap LCR Honda, Alex Rins, tak bisa menutupi kebahagiannya yang mampu tampil apik pada Sprint MotoGP Americas 2023.
Rins berhasil finis kedua pada lomba Sprint dan akan mengawali balapan dari posisi kedua yang digelar di Circuit of The Americas, Senin (17/4/2023) dini hari WIB.
Mantan pembalap Suzuki ini senang dengan performanya pada balapan seri ketiga MotoGP 2023.
Rins bahkan mendapatkan ucapan khusus dari mantan pembalap Honda, Dani Pedrosa.
Dani Pedrosa sebagai komentator di kanal tv MotoGP asal Spanyol, Dazn dan mengirim pesan kepada Alex Rins.
"Selamat, balapan yang sangat bagus, senang bertemu denganmu," ujar Pedrosa.
Rins merasa terharu dan dihargai dengan ucapan Pedrosa tersebut.
Baca Juga: Frustrasi, Reaksi Joan Mir Lihat Perkembangan Pesat Alex Rins bersama Honda
Bagaimana pun, Pedrosa adalah salah satu pembalap terbaik bersama Honda.
Pedrosa tak pernah berpaling dari Honda selama ia berkarier di kelas utama MotoGP.
"Terima kasih Dani. Meskipun tidak terlihat seperti itu, itu membuat saya merinding," ucap Rins melanjutkan.
"Bagi saya Dani adalah pembalap yang hebat dan saya sangat senang mendengarnya. Terima kasih," ujar Rins.
Walaupun, Rins mengakui balapan nanti tidak akan berjalan mudah karena menilai Ducati masih unggul.
"Sejujurnya, saya bisa melihat bagaimana mereka (rider Ducati) memiliki sedikit lebih banyak traksi daripada kami saat keluar dari tikungan terakhir atau 11 atau 12," ujar Rins.
Rins juga mengungkapkan pesan Pedrosa yang dikatakan kepadanya. Terutama tentang penggunaan mengatur ban untuk menghadapi balapan.
Baca Juga: MotoGP Americas 2023 - Belum Balapan, Adik Marquez Bikin Bagnaia Jiper
"Pertama-tama kita harus melihat cuaca. Jika cuaca sepanas ini, saya rasa Anda tidak bisa melaju secepat hari ini," ucap Rins.
"Dari belakang saya terlalu banyak yang tergelincir, ban saya terbakar dan pada prinsipnya ini adalah ban untuk balapan besok."
"Tetapi, saya akan berusaha sebaik mungkin," ujar Rins.
Perasaan lebih bagus mulai dirasakan Rins bersama Honda yang sebelumnya tidak puas dengan hasil yang diraihnya sejauh ini.
Tetapi ketika ia tiba di Austin mulai merasakan sesuatu perubahan.
"Ketika saya tiba di Texas dan mengelilingi sirkuit dengan motor saya, itu membuat saya tersenyum," kata Rins.
"Saya suka trek ini dan saya bisa menikmatinya dan menjadi cepat."
Rins berkomitmen untuk terus bekerja keras usai mengalami kesulitan, meskipun podium pertama telah diraihnya bersama Honda.
"Motor ini bukan Suzuki dan saya harus bekerja lebih keras," ujar Rins.
Baca Juga: MotoGP Americas 2023 - Francesco Bagnaia Ragu Balapan Utama Bakal Semulus Sprint
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Motosan.es, DAZN.com |
Komentar