Bola hasil sundulan Mancini berhasil ditepis oleh kiper Udinese, Marco Silvestri.
Memasuki menit ke-33, I Giallorossi berhasil membuat peluang akurat melalui upaya yang dilakukan oleh Georginio Wijnaldum.
Dari dalam kotak 16, mantan pemain Liverpool itu melepaskan tembakan dengan kaki kanannya dan bola hasil sepakannya mampu dihalau oleh Silvestri.
Empat menit berselang, pasukan Jose Mourinho berhasil menjebol gawang Udinese berkat gol dari Edoardo Bove.
Baca Juga: Penalti Gagal Bukayo Saka untuk Arsenal, 2 Menit yang Bisa Tentukan Gelar Juara
Pemain asal Italia itu mencetak golnya dari dalam kotak 16 dengan tendangan kaki kanan.
Setelahnya, tidak ada lagi gol yang tercipta dan laga pun berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan AS Roma di babak pertama.
Di babak kedua, AS Roma berhasil menambah keunggulan di menit ke-55 melalui Lorenzo Pellegrini.
Pellegrini mencetak golnya dari dalam kotak 16 lewat tendangan kaki kanannya.
Pada menit ke-69, I Friulani punya peluang untuk mencetak gol lewat titik penalti.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Twitter.com/OptaPaolo, Legaseriea.it |
Komentar