Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Liga Champions Pekan Ini - Bayern Muenchen Vs Man City, 1 Langkah Menuju Derbi Milan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 17 April 2023 | 20:40 WIB
Laga Bayern Muenchen vs Man City akan menghiasi jadwal Liga Champions pekan ini dan satu langkah lagi menuju Derbi Milan.
OLI SCARFF/AFP
Laga Bayern Muenchen vs Man City akan menghiasi jadwal Liga Champions pekan ini dan satu langkah lagi menuju Derbi Milan.

BOLASPORT.COM - Jadwal Liga Champions pekan ini menampilkan laga Bayern Muenchen vs Manchester City. Selain itu, ada juga satu langkah menuju Derbi Milan.

Laga leg kedua babak perempat final Liga Champions 2022-2023 akan segera digelar pada pekan ini.

Pada leg pertama, empat tim berhasil meraih kemenangan dan empat tim lainnya harus menelan kekalahan.

Empat tim yang meraih kemenangan dalam partai leg pertama adalah AC Milan, Real Madrid, Manchester City, dan Inter Milan.

AC Milan dan Real Madrid akan tampil lebih dulu pada leg kedua babak perempat final kali ini.

Meski unggul pada leg pertama, kedua tim masih belum aman, khususnya AC Milan.

I Rossoneri untuk sementara baru unggul agregat 1-0 atas Napoli.

Baca Juga: Bayern Muenchen Vs Man City - Peluang Erling Haaland Bikin Rekor sambil Pecundangi Legenda Man United

Gelandang AC Milan, Ismael Bennacer, saat dikepung oleh para pemain Napoli pada partai leg pertama perempat final Liga Champions 2022-2023 di San Siro, Rabu (12/4/2023).
TWITTER.COM/ACMILAN
Gelandang AC Milan, Ismael Bennacer, saat dikepung oleh para pemain Napoli pada partai leg pertama perempat final Liga Champions 2022-2023 di San Siro, Rabu (12/4/2023).

Pada leg kedua nanti, AC Milan akan bertandang ke kandang Napoli di Stadion Diego Armando Maradona, Selasa (18/4/2023) waktu setempat atau Rabu pukul 02.00 WIB.

AC Milan memiliki tren apik ketika bertandang ke kandang Napoli pada musim 2022-2023.

Sebelumnya, anak-anak asuh Stefano Pioli menang dengan skor besar 4-0 atas Napoli di Liga Italia.

Dengan memanfaatkan tren tersebut, AC Milan bisa saja mewujudkan Derbi Milan pada babak semifinal nanti.

Pasalnya, Inter Milan sementara juga unggul agregat 2-0 atas Benfica.

Pada leg kedua nanti, Inter Milan akan menjamu Benfica di Stadion Giuseppe Meazza, Rabu (19/4/2023) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 WIB.

Apabila I Nerazzurri berhasil mempertahankan atau menambah agregat, Derbi Milan akan benar-benar terwujud di babak semifinal.

Baca Juga: Tak Terpakai di Bayern Muenchen, Liverpool Mulai Goda Ryan Gravenberch

Striker Manchester City, Erling Haaland, merayakan gol ke gawang Bayern Muenchen dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Selasa (11/4/2023).
PAUL ELLIS/AFP
Striker Manchester City, Erling Haaland, merayakan gol ke gawang Bayern Muenchen dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Selasa (11/4/2023).

Selain dua laga di atas, ada juga pertandingan Bayern Muenchen vs Man City dan Chelsea vs Real Madrid.

Pertandingan Bayern Muenchen vs Man City sendiri merupakan laga yang paling seru.

Meskipun The Citizens sudah unggul 3-0, Die Roten masih berpeluang untuk membalikkan kedudukan.

Terlebih lagi, dua tim tersebut merupakan dua klub yang paling difavoritkan untuk menjuarai Liga Champions musim ini.

Lalu, ada duel yang akan mempertemukan antara Chelsea dan Real Madrid.

Chelsea akan menjamu Real Madrid di Stadion Stamford Bridge pada Selasa (18/4/2023) waktu setempat atau Rabu pukul 02.00 WIB.

Untuk sementara, Los Blancos masih unggul agregat 2-0 atas The Blues.

Baca Juga: Gelandang Pinggiran Bayern bakal Jadi Alternatif Rekrutan Liverpool

Chelsea perlu memenangi pertandingan leg kedua dengan selisih setidaknya tiga gol.

Apabila gagal menang dengan selisih tiga gol, Chelsea mau tidak mau harus angkat koper dari Liga Champions.

Gelandang Real Madrid, Luka Modric, saat berduel dengan dua pemain Chelsea, Mateo Kovacic dan N'Golo Kante, di leg pertama perempat final Liga Champions 2022-2023 di Estadio Santiago Bernabeu, Rabu (12/4/2023).
TWITTER.COM/CHAVA_SNR
Gelandang Real Madrid, Luka Modric, saat berduel dengan dua pemain Chelsea, Mateo Kovacic dan N'Golo Kante, di leg pertama perempat final Liga Champions 2022-2023 di Estadio Santiago Bernabeu, Rabu (12/4/2023).

Berikut jadwal leg kedua babak perempat final Liga Champions 2022-2023 pekan ini, dikutip BolaSport.com dari situs resmi UEFA:

Rabu, 19 April 2023 pukul 02.00 WIB

  • Napoli vs AC Milan (agg: 0-1)
  • Chelsea vs Real Madrid (agg: 0-2)

Kamis, 20 April 2023 pukul 02.00 WIB

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : UEFA.com
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136