BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memutuskan untuk tidak membuat turnamen pramusim kepada klub Liga 1 2023/2024.
Kepastian ini disampaikan Erick Thohir dalam sesi jumpa pers di GBK Arena, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (19/4/2023).
Kepada awak media termasuk BolaSport.com, Erick Thohir mengatakan bahwa PSSI sudah menghitung secara pasti terkait turnamen pramusim.
Lanjut Erick Thohir, untuk Liga 2 akan diikuti oleh 28 tim.
Sedangkan untuk Liga 3 diikuti oleh 24 tim.
Baca Juga: Erick Thohir Tentang Justin Hubner, Pegang Merah Putih Dulu Sambil Kode Uang
Adapun untuk nama turnamen itu, Erick Thohir belum bisa menyebutkan.
"Kemarin kami sudah hitung-hitung semua, kembali tentang budget," kata Erick Thohir.
Alasannya karena pada musim ini, Liga 2 dan Liga 3 tidak dilanjutkan lagi akibat Tragedi Kanjuruhan.
Baca Juga: Ketum PSSI Erick Thohir Usul Klub Dapat Pengurangan Poin Jika Suporter Rusuh
Sementara untuk Liga 1 tetap berjalan meskipun sempat terhenti selama dua bulan.
Liga 1 2022/2023 pun sudah selesai, dimana PSM Makassar keluar sebagai juaranya.
Ini untuk pertama kalinya Liga 1 tidak ada turnamen pramusim.
Beberapa turnamen pramusim sempat digelar sebelum Liga 1 dimulai dengan nama Piala Presiden dan Piala Menpora.
Terakhir kali Piala Presiden digelar pada 2022 dengan Arema FC yang keluar sebagai juaranya.
Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - Tambah 2 Lagi, Bali United Sudah Lepas 6 Pemain
"Jadi kami akan buat turnamen untuk Liga 2 dan Liga 3 karena sempat tertunda."
"Nah kami buat turnamen itu agar mereka bisa bermain," kata Erick Thohir.
"Untuk Liga 2 kemungkinan digelar pada September atau Oktober tapi belum diputuskan," tutupnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar