Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Punya 2 Kriteria Saat Putuskan 20 Pemain Timnas U-22 Indonesia untuk SEA Games 2023

By Matius Nico Henrikus - Kamis, 20 April 2023 | 10:15 WIB
Bagas Kafffa (kiri) sedang berebut bola dengan Salman Alfarid (kanan) dalam latihan timnas U-22 Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (19/4/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bagas Kafffa (kiri) sedang berebut bola dengan Salman Alfarid (kanan) dalam latihan timnas U-22 Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (19/4/2023) malam.

BOLASPORT.COM - Keputusan 20 pemain yang akan dipilih untuk memperkuat timnas U-20 Indonesia di SEA Games 2023, Indra Sjafri punya dua kriteria.

Usai menggelar pemusatan latihan (training camp/TC) sejak awal Maret, Indra Sjafri selaku pelatih telah memilih 20 pemain terbaik.

Menurut juru taktik asal Lubuk Nyiur, Batang Kapas, Pesisir Selatan, Sumatra Barat itu komposisi timnas U-20 Indonesia akan dihuni dua generasi.

Dua generasi maksudnya, ia akan memasukan nama-nama yang sebelumnya dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20 yang batal digelar pada tahun 2021 karena pandemi Covid-19.

Mereka akan tergabung dengan para pemain yang sebelumnya disiapkan tampil di Piala Dunia U-20 2023 yang batal diikuti usai FIFA mencabut status tuan rumah Indonesia.

"Kriteria pemain yang kita pilih ini adalah pemain-pemain dari dua generasi," kata Indra Sjafri.

"Pertama yang kita bentuk untuk persiapan Piala Dunia di tahun 2021 kelahiran 2001."

Baca Juga: Sempat Dirayu Langsung Erick Thohir, Elkan Baggot Gagal Masuk Skuad SEA Games 2023 karena Tak Diijinkan Klubnya

"Lalu ada pemain-pemain yang kita bentuk untuk Piala Dunia U-20 2023 yang kelahiran 2003."

"Jadi ini kombinasi dari kedua tim tersebut," tutur pelatih yang sempat menukangi Bali United itu.

Selain itu, Indra Sjafri memilih pemain-pemain yang memiliki jam main reguler di klubnya.

"Yang kedua kriterianya adalah pemain-pemain yang secara regular bermain di klubnya masing-masing dan itu yang menjadi kriteria kita," sebut Indra Sjafri.

Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri (kiri),  sedang menyambut kedatangan Zainudin Amali (kanan) selaku Wakil Ketua Umum PSSI 1 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (19/4/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri (kiri), sedang menyambut kedatangan Zainudin Amali (kanan) selaku Wakil Ketua Umum PSSI 1 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (19/4/2023) malam.

Pelatih berusia 60 tahun itu sendiri sudah menyodorkan 20 pemain yang akan dibawanya ke SEA Games 2023 ke PSSI.

Indra Sjafri tinggal menunggu PSSI secara resmi mengumumkan 20 pemain.

"Hari ini (kemarin, red) tadi sudah report ke PSSI lewat pak waketum," sambung pelatih yang membawa timnas Indonesia juara Piala AFF U-19 2013 silam.

"Saya juga akan report ke pak ketum dan kesekjenan untuk dipersilahkan PSSI merilis nama-nama 20 pemain yang kita bawa ke SEA Games," tambahnya.

Baca Juga: Ronaldo Kwateh Jalani MRI, Nasibnya Masih Menggantung untuk SEA Games 2023

Timnas U-20 Indonesia sendiri akan terbang menuju Kamboja pada 25 April mendatang.

Skuad Garuda Muda dijadwalkan akan menjalani laga pembuka menghadapi Filipina pada 29 April.

Jadwal timnas U-20 Indonesia di fase grup:

Vs Filipina (29/4)

Vs Myanmar (4/5)

Vs Timor Leste (7/5)

Vs Kamboja (10/5)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Yamaha Memang Terpuruk, tapi Pramac Janji Bawa Mentalitas Rasa Ducati

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X