Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Misi Besar CEO Aprilia Massimo Rivola Gusur Kejayaan Ducati di MotoGP

By Nestri Y - Senin, 24 April 2023 | 19:00 WIB
CEO Aprilia Racing, Massimo Rivola, menegaskan misi besar untuk merebut gelar juara dunia MotoGP yang saat ini dimiliki Ducati.
MOTOGP.COM
CEO Aprilia Racing, Massimo Rivola, menegaskan misi besar untuk merebut gelar juara dunia MotoGP yang saat ini dimiliki Ducati.

BOLASPORT.COM - CEO Aprilia Racing, Massimo Rivola, menegaskan misi besar untuk merebut gelar juara dunia MotoGP yang saat ini dikuasai Ducati.

Aprilia sedang berusaha menjaga momentum kebangkitan mereka.

Walau start mereka kurang ideal pada awal musim ini, Aprilia menjadi salah satu pabrikan yang paling dekat dalam menyaingi kecepatan pasukan Ducati yang sedang mendominasi.

Secara perlahan misi besar Rivola dan Aprilia mendekati kenyataan.

Setelah membawa Aprilia lolos dari konsesi berkat kemenangan Aleix Espargaro di GP Argentina musim lalu, Rivola percaya diri menatap misi berikutnya.

Pria yang pernah menjabat sebagai direktur olahraga Ferrari di Formula 1 itu menegaskan bahwa ia ingin membawa Aprilia merengkuh gelar juara dunia.

Sepanjang keikutsertaan mereka pada ajang balap motor grand prix, semua gelar Aprilia diraih di kategori-kategori bawah.

Ambisi Aprilia untuk pecah telur di kelas para raja pun barangkali terdengar sulit dan hampir mustahil, setidaknya untuk sekarang.

Apalagi tim Aprilia tidak mengawali tahun 2023 dengan apik setelah beberapa kali pembalap mereka mengalami masalah teknis.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Spanyol 2023 - Apakah Marquez Akan Comeback di Rumah Sendiri?

Namun, dalam pernyataannya di podcast bersama MotoGP, Rivola masih percaya diri.

"Kami memiliki motor yang lebih baik hari ini, karena kami bekerja lebih baik sebagai sebuah tim," ujar Rivola, dilansir BolaSport.com dari Motorsport-Total.

"Berkat investasi yang disetujui Grup Piaggio (induk perusahaan Aprilia) untuk proyek MotoGP, kami dapat mempekerjakan orang-orang yang sangat baik dan andal.

Salah satu gebrakan Aprilia adalah secara ekslusif menunjuk Romano Albesiano sebagai Direktur Teknis Aprilia.

Sebelum kedatangan Rivola, Albesiano harus merangkap tugas mengawasi pengembangan motor sekaligus bisnis operatif di dalam tim Aprilia sendiri.

"Romano adalah insinyur yang luar biasa," jelas Rivola.

"Jadi prioritas saya adalah menggunakan jasanya sedemikian rupa agar dia dapat mendedikasikan waktunya 100 persen untuk performa (motor)."

Pria asal Italia itu menyadari bahwa mungkin masih terlalu dini bagi Aprilia untuk berbicara soal gelar juara dunia.

Akan tetapi, Rivola yakin bahwa melalui orang-orang yang ahli di dalam timnya, mimpi itu pasti bisa terwujud.

Baca Juga: Kesulitan dengan Motor MotoGP, Toprak Razgatlioglu Mundur Halus Kejar Kursi Morbidelli di Yamaha

"Saya adalah seseorang yang sangat percaya pada kerja tim," kata Rivola.

"Sekarang saya benar-benar melihat masa depan emas di cakrawala bagi tim kami. Satu-satunya misi saya adalah memenangkan gelar juara dunia (MotoGP)."

"Mungkin untuk saat ini saya kira kami memang belum benar-benar siap untuk itu, tetapi saya yakin itu akan segera terwujud," tandasnya.

Rivola marasa bahwa apa yang diperlukan Aprilia sekarang adalah kinerja yang lebih efisien.

"Ini cuma soal menjadi lebih efisien dengan pekerjaan kami di sana dan di sini. Selalu ada ruang untuk peningkatan," terang Rivola.

"Jika kita bertanya kepada para pembalap, mereka menginginkan tenaga lebih besar, elektronik yang lebih baik, peningkatan di semua lini."

"Dan saya pikir kami bisa melakukannya," tandasnya.

Baca Juga: Apa Adanya, Kunci Valentino Rossi Jangkau Anak Kecil sampai Kakek-Nenek pada MotoGP

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Usai Debut Mengecewakan bersama Timnas Indonesia, Kevin Diks Jadi Inspirator Kemenangan FC Copenhagen

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136