BOLASPORT.COM - Petarung kelas welter UFC, Gilbert Burns, menolak persyaratan yang diminta Belal Muhammad untuk laga mereka pada UFC 288.
Duel Burns dan Muhammad menjadi laga dadakan di UFC 288 denngan mengisi slot co-main event yang tadinya diisi Charles Oliveira vs Beneil Dariush.
Petarung ranking 4 dan 5 di kelasnya Leon Edwards itu akan saling bentrok dalam laga di Prudential Center, New Jersey, Amerika Serikat, Minggu (7/5/2023) Waktu Indonesia.
Laga ini digadang-gadang akan menentukan siapa penantang gelar kelas welter berikutnya.
Duel Burns vs Muhammad memang tak main-main karena direncanakan berlangsung selama lima ronde.
Sebagai informasi, duel lima ronde biasanya hanya dikhususkan untuk pertarungan gelar dan pertandingan main event.
Namun, Burns mengungkapkan bahwa Muhammad rupanya sempat meminta laga digelar di kelas tangkapan.
Hal itu lantaran Muhammad baru saja menyelesaikan ibadah puasa Ramadan.
Jika dirunut ke jarak pertandingan, jagoan berdarah Palestina itu akan bertanding sekitar dua pekan setelah seluruh umat muslim di seluruh dunia menuntaskan ibadah puasa.
Baca Juga: Conor McGregor Konfirmasi Jadwal Pertandingan Kontra Michael Chandler
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | MMAjunkie.com |
Komentar