Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Asia 2023 - Fikri/Bagas Harus Hati-Hati dengan Servis

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 26 April 2023 | 19:48 WIB
Aksi pasangan ganda putra Indonesia, Bagas Maulana dan Muhammad Shohibul Fikri, saat babak pertama Kejuaraan Asia 2023 di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Uni Emirat Arab, Rabu (26/4/2023).
PBSI
Aksi pasangan ganda putra Indonesia, Bagas Maulana dan Muhammad Shohibul Fikri, saat babak pertama Kejuaraan Asia 2023 di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Uni Emirat Arab, Rabu (26/4/2023).

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, memetik hikmah dari pertandingan pertama pada Kejuaraan Asia 2023.

Fikri/Bagas meraih kemenangan tidak mudah saat ditantang Jun Liang Andy Kwek/Loh Kean Hean (Singapura) pada babak pertama Kejuaraan Asia 2023.

Juara All England itu memang menang dua gim langsung 21-19, 21-15 dalam pertandingan di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Uni Emirat Arab, Rabu (26/4/2023).

Akan tetapi, pertandingan berlangsung cukup alot.

Kwek/Loh selalu dapat menekan walau Fikri/Bagas berhasil memimpin dengan keunggulan skor yang jauh.

Pada gim petama misalnya. Fikri/Bagas hampir kehilangan keunggulan tujuh angka saat lawan menipiskan skor dari 7-0 menjadi 12-11.

Pun demikian ketika adu setting point nyaris tercipta karena Kwek/Loh mampu mengejar dari skor 14-20 menjadi 19-20.

Kemenangan Fikri/Bagas pada gim pertama sedikit tertolong karena kesalahan lawan dalam melakukan servis.

Situasi serupa terjadi pada gim kedua di mana Kwek/Loh mengubah skor menjadi 9-10 dari awalnya tertinggal 3-10.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Asia 2023 - Walau Poin Berulang Kali Dikejar, Bagas/Fikri Lolos ke Babak Kedua

Mengenai fenomena poin beruntun dari lawan, Fikri/Bagas mengakui mereka kesulitan dalam pengembalian servis.

"Alhamdulillah hari ini bisa diberikan kemenangan dan tanpa cedera," kata Fikri dalam keterangan resmi via PBSI.

"Kami bermain cukup baik, hanya tadi evaluasinya di terima servicenya ya harus lebih hati-hati lagi."

"Lawan punya bola satu dua yang bagus jadi tadi cukup merepotkan kami," paparnya.

Situasi baru berubah setelah interval gim kedua.

Fikri/Bagas tak kehilangan lebih dari dua poin setiap kali lawan mendapatkan giliran servis.

Finalis Orleans Masters 2023 tidak bisa meninggalkan celah dalam permainan mereka karena laga besar sudah menanti.

Pada babak kedua, Fikri/Bagas akan menantang unggulan kelima, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China).

Pertandingan besok sekaligus menghadirkan kesempatan revans bagi Fikri/Bagas setelah kalah di pertemuan sebelumnya.

Baca Juga: Kejuaraan Asia 2023 - Siasat Meilysa/Rachel Hadapi Pasangan No 1 yang Sedang Ganas

Dalam satu-satunya catatan pertemuan kedua pasangan, Bagas/Fikri tumbang 20-22, 18-21. Ini terjadi di babak kedua Japan Open 2022.

Bagas berharap agar dia dan Fikri bisa menghadapi pertandingan dengan kondisi prima.

"Untuk besok, jaga fokusnya, istirahat yang cukup, makan yang bergizi juga agar tidak sakit atau cedera," ujar Bagas.

"Besok kami harus tetap fit," tegasnya.

Babak kedua Kejuaraan Asia 2023 akan berlangsung pada Kamis (27/4/2023).

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Asia 2023 - 24 Menit Saja, Ahsan/Hendra Benamkan Remaja Kembar Tuan Rumah

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : PBSI
REKOMENDASI HARI INI

Ini 9 Tips Meraih Impian Menjadi Pemain Sepak Bola Profesional

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136