BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengatakan pelatih Shin Tae-yong dipastikan tetap menukangi timnas U-23 Indonesia dan timnas senior seusai SEA Games 2023.
Saat ini timnas U-22 Indonesia ditukangi oleh Indra Sjafri yang tampil di SEA Games 2023.
Akan tetapi, setelah ajang dua tahunan tersebut berakhir Shin Tae-yong akan kembali menjadi pelatih utama mereka.
Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu mengatakan pelatih asal Korea Selatan tersebut akan memimpin timnas U-23 Indonesia dan senior pada agenda 2023.
Baca Juga: SEA Games 2023 - Satu Grup dengan Timnas U-22 Indonesia, Pelatih Myanmar Ungkap Keluh Kesah
Sementara untuk timnas kelompok usia akan dialihkan ke pelatih lain.
Mantan Presiden Inter Milan itu mengaku timnas U-23 hingga senior memiliki agenda panjang selama tahun 2023 ini.
Erick mengatakan saat ini Shin Tae-yong memang tidak menukangi timnas U-23 Indonesia karena saat itu difokuskan ke timnas U-20 yang tampil di Piala Dunia U-20 2023.
Namun, setelah batal, tentu saja pelatih masih dipegang oleh Indra Sjafri.
Akan tetapi, untuk ke depannya pelatih berusia 52 tahun itu tetap akan menukangi timnas U-23 dan senior.
Ia mengaku terkait ini sudah dibicarakan dengan Shin Tae-yong saat Erick Thohir bertemu beberapa waktu lalu.
“Ke depan, tadi sesuai pembicaraan, Shin Tae-yong memegang timnas U-23 dan timnas senior,” ujar Erick Thohir kepada awak media termasuk BolaSport.com, di Kantor PSSI, GBK Arena, Jakarta, Jumat (28/4/2023).
Mantan Ketua KOI itu mengatakan mantan pelatih timnas Korea Selatan tersebut akan fokus menangani timnas U-23 dan senior karena membang jadwal cukup padat.
Skuad Garuda memang memiliki agenda cukup padat.
Bahkwan jadwal terdekat timnas Indonesia senior akan menghadapi laga FIFA Matchday melawan Palestina pada Juni 2023.
Kemudian, timnas U-23 Indonesia akan bermain di Kualifikasi Piala Asia U-23 2023 pada 4-12 September 2023.
Untuk agenda ini berbarengan dengan agenda FIFA Matchday pada tanggal yang sama.
Setelah itu, timnas U-23 Indonesia pun dinanti agenda Asia Games 2023 di Guangzho, China pada akhir September 2023.
Kemudian timnas senior akan bertarung pada putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2023 Zona Asia yang bakal berlangsung pada 9-17 Oktober mendatang.
Baca Juga: Resmi! Rizky Ridho Jadi Kapten Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023
Apabila lolos pada putaran pertama, tim asuhan Shin Tae-yong pun langsung melakukan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang bakal berlangsung pada 16-21 November 2023.
“Seperti sesuai dengan jadwal yang tadi saya paparkan,” kata Erick Thohir.
Dengan begitu, untuk pelatih kelompok usia bakal mencari pelatih lain.
Erick Thohir mengatakan bahwa untuk pemilihan pelatih ini akan berdiskusi dengan Shin Tae-yong.
Sebab diharapkan nantinya akan bisa bersinergi dengan pelatih timnas kelompok usia.
“Saya sudah bicara dengan Shin Tae-yong akan fokus di U-23 dan senior tim karena kontak masih ada untuk muda-muda U-20 cari pelatih lain. Itu supaya fokus. Jangan semua borongan,” kata Erick.
Baca Juga: Tak Hanya Filipina, Timnas U-22 Indonesia Diminta Fokus Hadapi Semua Lawan di Grup A
“Shin Tae-yong juga senang saya usulkan kita cari alternatif juga untuk bagaimana para pelatih bersinergi antara timnas dan klub dan jajaran usia mudanya,” tuturnya.
Sementara itu, saat ini timnas U-22 Indonesia tengah fokus di SEA Games 2023 Kamboja.
Tim yang ditukangi Indra Sjafri itu bakal menghadapi Filipina pada laga perdana SEA Games 2023 pada Sabtu (29/4/2023).
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar