Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Timnas Indonesia Padat, Erick Thohir Bicara soal Nasib Shin Tae-yong

By Wila Wildayanti - Jumat, 28 April 2023 | 22:30 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan keterangan kepada awak media di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Jumat (28/4/2023) sore.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan keterangan kepada awak media di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Jumat (28/4/2023) sore.

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir bicara soal nasib pelatih Shin Tae-yong di tengah padatnya jadwal timnas Indonesia pada tahun 2023 ini.

Erick Thohir menegaskan bahwa Shin Tae-yong dipastikan akan fokus menukangi timnas U-23 Indonesia dan senior pada tahun 2023.

Padahal sebenarnya kontrak pelatih asal Korea Selatan twrsebut bakal habis pada Desember 2023.

Akan tetapi, agenda banyak menanti Shin Tae-yong tahun ini.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - Cuci Gudang! Persebaya Lepas 10 Pemain, Leo Lelis, Alta Ballah, hingga Kiper Timnas Indonesia

Dengan ditunjuknya fokus menukangi timnas U-23 Indonesia dan senior, tentu saja ia harus fokus pada agenda-agenda yang telah menantinya.

Tahun ini, jadwal terdekat timnas Indonesia senior akan menghadapi laga FIFA Matchday melawan Palestina pada Juni 2023.

Kemudian, timnas U-23 Indonesia akan bermain di Kualifikasi Piala Asia U-23 2023 pada 4-12 September 2023.

Untuk agenda ini berbarengan dengan agenda FIFA Matchday pada tanggal yang sama.

Setelah itu, timnas U-23 Indonesia pun dinanti agenda Asia Games 2023 di Hangzhou, China pada akhir September 2023.

Kemudian timnas senior akan bertarung pada putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2023 Zona Asia yang bakal berlangsung pada 9-17 Oktober mendatang.

Apabila lolos pada putaran pertama, tim asuhan Shin Tae-yong pun langsung melakukan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang bakal bergulir pada 16-21 November 2023.

Dengan jadwal yang cukup padat tersebut, mantan Presiden Inter Milan tersebut pun buka suara terkait nasib Shin Tae-yong.

Baca Juga: 2 Negara yang Akan Dilawan Malaysia pada Juni, 1 Tim Ranking FIFA-nya Lebih Rendah dari Timnas Indonesia

Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut mengaku terkait situasi ini ia telah berbicara empat mata dengan Shin Tae-yong.

Bahkan Erick mengaku berbicara dari hati ke hati dengan mantan pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 tersebut.

Mantan Ketua KOI itu mengaku telah berbicara empat mata dengan Shin Tae-yong pada kesempatan makan malam bersama 20 April 2023 lalu.

Erick mengaku banyak hal yang dibahas, salah satunya terkait kontrak yang bakal habis pada akhir tahun ini.

"Iya (ada pembicaraan kontrak)," ujar Erick Thohir kepada awak media termasuk BolaSport.com, di Kantor PSSI, GBK Arena, Kawasan Senayan, Jakarta, Jumat (28/4/2023).

"Kembali kami sepakat bahwa kontrak sampai akhir tahun ini dan akan kita persiapkan seperti apa. Baru nanti di bulan-bulan setelah ini kita akan bicara ke depannya seperti apa," ucapnya.

Menurutnya hal ini dilakukan karena jadwal yang akan dihadapi timnas Indonesia senior maupun timnas U-23 sangat padat.

Untuk itu ada pertimbangan untuk memperpanjang kontrak pelatih berusia 52 tahun tersebut.

Baca Juga: PSSI Pastikan Badan Tim Nasional Sudah Dibentuk, Langsung Bergerak

Apalagi lagi, timnas senior bakal berlaga pada Piala Asia 2023 yang baru akan bergulir pada Januari hingga Februari 2024 di Qatar.

Ditambah lagi kemungkinan molornya kompetisi sepak bola domestik pun diyakini bakal mempengaruhi agenda timnas Indonesia.

Situasi ini pun membuat Erick mengaku sangat tidak mungkin memotong kontrak Shin Tae-yong langsung.

Sebab semua itu berkelanjutan, sehingga persiapan yang harus dilakukan Shin Tae-yong pada timnas Indonesia pun bertahap.

"Ada overlap (agenda sepak bola timnas Indonesia) sampai Juni tahun depan," kata Erick Thohir.

"Oktober (Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran pertama), kalau lolos kemudian November di round kedua dan ketiga," lanjutnya.

"Masih ada Piala Asia di Qatar ya jadi enggak mungkin dipotong setengahnya. Ada keberlanjutan tapi tentu kita sepakat harus bicara dari hati ke hati."

Erick tidak menutup kemungkinan kontrak Shin Tae-yong diperpanjang.

Baca Juga: Aksi Marselino Ferdinan Jadi Capo Fans Deinze dan Pidato di Ruang Ganti Tuai Pujian Netizen

Akan tetapi, ia menekankan harus ada target yang jelas dari Shin Tae-yong.

Sebab dibawah pimpinan Erick Thohir, sepak bola Indonesia diharapkan bersih dan berprestasi.

Untuk itu, target pun diberikan kepada Shin Tae-yong ke depannya.

"Yang jelas harus ada target karena hidup tanpa target itu tidak akan seru," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Termasuk Vinicius, Real Madrid Minus 7 Pemain Penting Lawan Liverpool di Liga Champions

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136