Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kiper Filipina Sudah Kemasukan 7 Gol dari Timnas U-22 Indonesia dan Marselino Ferdinan adalah Mimpi Buruk

By Arif Setiawan - Sabtu, 29 April 2023 | 20:00 WIB
Timnas U-22 Indonesia menang lawan Filipina
PSSI
Timnas U-22 Indonesia menang lawan Filipina

BOLASPORT.COM - Kapten timnas U-22 Filipina, Quincy Kammeraad selalu menelan kekalahan telak ketika bertemu Indonesia di SEA Games.

Quincy Kammeraad tercatat sudah bertemu Indonesia sebanyak dua kali di ajang SEA Games.

Pertemuan pertama terjadi di SEA Games 2021 Vietnam tahun lalu.

Kala itu, timnas U-23 Indonesia berhasil meraih kemenangan telak atas Filipina.

Tepatnya, gawang Quincy Kammeraad harus kebobolan sebanyak empat kali.

Pertandingan tersebut terlaksana di Stadion Viet Tri Phu Tho, Rabu (13/5/2022).

Gol pembuka skuad Garuda Muda dilesatkan oleh Muhammad Ridwan ketika laga baru berjalan 18 menit.

Rizky Ridho lalu menggandakan keunggulan pada menit ke-44 melalui tandukannya.

Dua gol tambahan berhasil dicetak timnas U-23 Indonesia pada babak kedua.

Baca Juga: SEA Games 2023 - Timnas U-22 Indonesia Bantai Filipina, Bek Persija Gagal Penalti

Gol tersebut dicatatkan atas nama Egy Maulana Vikri (74'), dan Marselino Ferdinan (85').

Satu tahun berselang, Quincy Kammeraad kembali harus bertemu Indonesia.

Kali ini di ajang SEA Games 2023 yang berlangsung di Kamboja.

Duel timnas U-22 Indonesia versus Filipina terlaksana di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu (29/4/2023).

Sebagai informasi, ini merupakan laga perdana kedua tim di babak penyisihan Grup A.

Hanya saja Quincy Kammeraad rupanya belum mampu terhindar dari mimpi buruk ketika berjumpa Indonesia.

Timnas U-22 Filipina lagi-lagi harus takhluk dari Marselino Ferdinan dkk dengan skor telak.

Timnas U-22 Indonesia sukses memenangkan pertandingan dengan skor 3-0.

Baca Juga: Curhatan Ronaldo Kwateh Gagal Tampil di SEA Games 2023, Mimpi Saya Hancur

Penampilan Quincy Kammeraad sendiri awalnya cukup bagus.

Beberapa penyelamatan berhasil dilakukan pemain yang juga berstatus sebagai kapten tersebut.

Namun malapetaka diperoleh Filipina menjelang babak pertama berakhir.

Tendangan jarak dekat Mareslino Ferdinan pada menit ke-45 gagal dijangkau oleh Quincy Kammeraad.

Pemain timnas U-22 Indonesia berhasil mencetak gol ke gawang Filipina
PSSI
Pemain timnas U-22 Indonesia berhasil mencetak gol ke gawang Filipina

Timnas U-22 Indonesia memimpin 1-0 pada babak pertama.

Aksi heroik dilakukan Quincy Kammeraad pada menit ke-58 seteleh menepis bola hasil tendangan penalti Rizky Ridho.

Hanya saja, Quincy Kammeraad harus kebobolan dua kali lagi.

Dua gol timnas U-22 Indonesia dicetak oleh Irfan Jauhari (90') dan Fajar Fathurrahman (90+2').

Secara total, Quincy Kammeraad telah kebobolan tujuh kali dari dua laga melawan Indonesia di SEA Games.

Di sisi lain, Marselino Ferdinan menjadi satu-satunya pemain yang sanggup menjebol gawang Filipina di dua ajang SEA Games.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136