Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Komentari Rizky Ridho yang Gagal Tendangan Penalti

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 29 April 2023 | 22:15 WIB
Bek timnas U-22 Indonesia, Rizky Ridho, sedang menguasai bola dalam sesi latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (13/4/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek timnas U-22 Indonesia, Rizky Ridho, sedang menguasai bola dalam sesi latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (13/4/2023) malam.
 
BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, angkat bicara usai Rizky Ridho gagal mengeksekusi tendangan penalti saat melawan Filipina.
 
Menurut Indra Sjafri, jauh sebelum pertandingan ia memang sudah meminta Rizky Ridho untuk menjadi algojo tendangan penalti.
 
Timnas U-22 Indonesia mendapatkan hadiah tendangan penalti usai Witan Sulaeman dilanggar oleh bek Filipina pada babak kedua.
 
Rizky Ridho maju untuk mengeksekusi tendangan penalti tersebut.
 
Arah tendangan bek Persija Jakarta itu dapat dibaca oleh kiper Filipina ke sisi kanan gawang.
 
Untung saja kegagalan penalti itu tidak membuat timnas U-22 Indonesia gagal meraih kemenangan melawan Filipina.
 
Baca Juga: Kata Indra Sjafri Usai Timnas U-22 Indonesia Bantai Filipina

Skuad Garuda Muda sukses membungkam Filipina dengan skor 3-0 pada laga perdana Grup A SEA Games 2023 di Stadion Nasional, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu (29/4/2023).

Tiga gol timnas U-22 Indonesia dicetak Marselino Ferdinan, Irfan Jauhari, dan Fajar Fatturahman.
 
"Sebenarnya dalam dua hari terakhir kami berkumpul dan berdiskusi siapa pemain yang akan menjadi penendang penalti kalau seandainya kami mendapatkan hadiah itu."
 
"Dan memang Rizky Ridho salah satu dari yang kami pilih," ucap Indra Sjafri.
 
 
Lebih lanjut Indra Sjafri tidak mempermasalahkan kegagalan Rizky Ridho mengeksekusi tendangan penalti.
 
Menurutnya, Rizky Ridho sudah berjuang menjaga lini belakang timnas U-22 Indonesia dengan baik.
 
Baca Juga: SEA Games 2023 - Hujan Gol, Kamboja Libas Timor Leste

Rizky Ridho bertugas sebagai kapten timnas U-22 Indonesia.

Mantan pemain Persebaya Surabaya itu berduet dengan Alfreandra Dewangga.
 
Walaupun gagal menendang penalti, penampilan Rizky Ridho di lini belakang timnas U-22 Indonesia cukup bagus.
 
Ia sukses menghalau peluang-peluang emas yang didapatkan The Azkals.
 
Selain Rizky Ridho, Indra Sjafri juga tidak menyalahkan pemain-pemain timnas U-22 Indonesia lainnya yang gagal mengeksekusi peluang.
 
Menurutnya, para pemain timnas U-22 Indonesia sudah berjuang maksimal melawan Filipina.
 
Baca Juga: Ada Bisikan Waketum PSSI di Balik Kemenangan Telak Timnas U-22 Indonesia atas Filipina

"Saya juga tidak akan menyalahkan personal pemain."

"Karena bagaimana pun setiap pemain telah mempunyai kontribusi yang baik terhadap pertandingan ini sehingga kami bisa menang 3-0," tutup Indra Sjafri.
 
Selanjutnya, timnas U-22 Indonesia akan melawan Myanmar pada laga kedua Grup A SEA Games 2023 di Stadion Nasional, Kamis (4/5/2023).
 
Timnas U-22 Indonesia diharapkan bisa meraih kemenangan melawan Myanmar.
 
Sementara itu, timnas U-22 Indonesia kini berada di posisi kedua klasemen Grup A di bawah Kamboja.
 
Pasalnya di pertandingan lain, Kamboja sukses menang 4-0 atas Timor Leste di Stadion Nasional, Sabtu (29/4/2023).


REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Inggris - Jebolan Piala Dunia U-17 2023 Cetak Gol Debut, Arsenal Hajar Nottingham

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X