Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bursa Transfer Liga 1 - Usai Bocorkan Nama Baru di Lini Depan Persebaya, Aji Santoso Belum Puas

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 2 Mei 2023 | 08:20 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, saat menghadiri sesi jumpa pers setelah laga tunda pekan ke-28 Liga 1 2022 di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Selasa (11/4/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, saat menghadiri sesi jumpa pers setelah laga tunda pekan ke-28 Liga 1 2022 di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Selasa (11/4/2023) malam.

BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya masih terus melakukan perburuan pemain untuk melengkapi skuad menyongsong kompetisi Liga 1 musim ini dengan target juara.

Salah satu sektor yang diincar oleh Persebaya Surabaya saat ini adalah lini serang.

Saat ini Persebaya Surabaya secara resmi masih memiliki Paulo Victor sebagai penyerang utama.

Aji Santoso sebagai pelatih sudah mengumumkan nama baru sebagai pendamping Paulo Victor di lini depan.

"Memang salah satunya yang kami cari striker karena kami masih punya dua striker, Paulo Victor sama Wildan Ramdhani," kata Aji Santoso kepada Surya.co.id, Senin (1/5/2023).

Paulo Victor sudah diumumkan secara resmi sepakat memperpanjang kontrak di Persebaya selama setahun setelah tampil apik setengah musim lalu di Liga 1 2022-2023.

Wildan Ramdhani, pemain yang musim lalu memperkuat Persita Tangerang, belum diumumkan secara resmi menjadi rekrutan baru Persebaya.

Wildan tampil apik bersama Persita musim lalu di mana dia mencatatkan tujuh gol dan satu assist dari 28 penampilannya.

Baca Juga: Persebaya Pertahankan Paulo Victor, Kuota Pemain Asing Semakin Lengkap

Meski begitu, Aji Santoso mengaku masih mengincar nama baru di lini serang.

Pelatih asal Malang tersebut menargetkan Persebaya punya tiga pemain yang mengisi posisi penyerang.

Sejumlah rumor menyebut bahwa Persebaya Surabaya lebih memilih pemain lokal.

Persebaya Surabaya dikabarkan membidik sejumlah penyerang veteran.

Salah satunya adalah eks penyerang Persis Solo, Ferdinan Sinaga.

Ferdinan Sinaga pada musim lalu membela Persis Solo.

Saat ini status pemenang gelar juara Liga Super Indonesia musim 2014 bersama Persib Bandung tersebut masih bebas transfer usai kontraknya habis bersama Persis Solo.

Meski begitu, Aji Santoso meminta publik untuk menunggu nama baru yang akan diresmikan pihak Persebaya.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - Persebaya Surabaya Kembali Datangkan Mantan Pemain, Kali Ini Reva Adi Utama

Nama penyerang ketiga dari Persebaya Surabaya sedang dalam proses negosiasi.

"Memang rencananya minimal kami punya tiga striker, ini masih dalam proses, ditunggu saja," ungkap Aji Santoso.

Sejauh ini, Persebaya Surabaya baru meresmikan nama Reva Adi Utama di akun media sosial mereka.

Sementara itu, Persebaya Surabaya sudah memastikan nama empat pemain asing mereka untuk musim 2023-2024.

Empat nama tersebut adalah Sho Yamamoto, Ze Valente, Paulo Victor, dan Bruno Moreira.

Bruno Moreira sendiri diresmikan pada 15 Mei 2023 atau tepat pada pertandingan pamungkas Persebaya Surabaya di Liga 1 2022-2023 melawan Dewa United di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik.

Sho Yamamoto dan Ze Valente resmi memperpanjang kebersamaannya dengan Persebaya sejak pertengahan musim 2022-2023.

Di sisi lain, Persebaya Surabaya saat ini sudah melepas 10 pemain, termasuk bek asingnya musim lalu, Leo Lelis.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Surya.co.id
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - Skuad Timnas Indonesia Eks Proyek Piala Dunia U-20, Para Pemain Sudah Bersama Shin Tae-yong Selama 2,5 Tahun

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136