BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, mengaku mewaspadai misi balas dendam yang diusung oleh Brighton & Hove Albion.
Manchester United dijadwalkan menyambangi markas Brighton & Hove Albion pada laga tunda pekan ke-28 Liga Inggris 2022-2023.
Duel tersebut bakal digelar di Stadion Falmer, Kamis (4/5/2023) waktu setempat atau Jumat pukul 02.00 WIB.
Menatap laga tersebut, kedua tim sama-sama mengusung misi penting.
Baca Juga: Babak Akhir Transfer Jude Bellingham: Real Madrid Jadi Pemenang dari Perburuan Sang Wonderkid
Setan Merah membidik tiga poin untuk memantapkan posisi mereka di empat besar klasemen sementara Liga Inggris.
Saat ini, Manchester United duduk di urutan keempat dengan koleksi 63 poin dari 32 laga.
Mereka hanya berjarak dua poin dari Newcastle United yang berada tepat di atasnya.
Artinya, kemenangan atas Brighton akan membawa Manchester United menggusur Newcastle dan naik ke posisi tiga.
Sementara itu, Brighton juga akan berjuang mengalahkan Manchester United demi menembus zona Eropa.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Man United |
Komentar