Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Duet Pelatih Lokal Lisensi AFC Pro akan Menukangi Arema FC

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 4 Mei 2023 | 14:30 WIB
Pelatih Arema FC, I Putu Gede Dwi Santoso, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan ke-26 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Kamis (23/2/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Arema FC, I Putu Gede Dwi Santoso, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan ke-26 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Kamis (23/2/2023).

BOLASPORT.COM - Manajemen Arema FC akhirnya secara resmi mengumumkan pelatih kepala untuk mengarungi Liga 1 2023/2024.

Tim berjulukan Singo Edan itu akan dilatih oleh I Putu Gede yang nantinya berduet dengan Joko Susilo.

Sebelumnya, I Putu Gede sempat ditunjuk untuk menjadi carateker Arema FC usai ditinggal Javier Roca.

Tidak lama kemudian, Arema FC memilih Joko Susilo sebagai pelatih kepala karena sudah mempunyai lisensi AFC Pro.

Joko Susilo sempat berduet dengan I Putu Gede di beberapa pertandingan sisa Liga 1 2022/2023.

Namun akhirnya, I Putu Gede harus meninggalkan Arema FC karena sedang proses mendapatkan lisensi AFC Pro.

Kini kedua pelatih itu sama-sama memiliki lisensi AFC Pro.

Baca Juga: Arema FC Tiba-tiba Lepas 4 Pemain Asing Bersamaan, Manajemen Beri Klarifikasi

Mereka siap berduet untuk berjuang bersama Arema FC di Liga 1 2023/2024.

"Kalau kemarin kan masih carateker ya coach I Putu Gede karena masih harus menyelesaikan lisensi kepelatihan."

"Lalu coach Joko membantu karena dia peduli dengan Arema FC."

"Tapi nanti semua keputusan ada di I Putu Gede," ucap Manajer Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas dilansir dari Surya.

Sementara itu, I Putu Gede, bersyukur telah diberikan kepercayaan oleh manajemen Arema FC.

Pelatih asal Bali itu mengaku siap untuk membantu memperbaiki performa Arema FC di musim depan.

Sejatinya, kontrak I Putu Gede bersama Arema FC akan berakhir pada Mei 2023.

Baca Juga: Tatap Liga 1 Musim Baru, Raffi Ahmad Pastikan RANS Nusantara FC Cuci Gudang

Namun I Putu Gede mengaku bahwa ia sudah melakukan pembicaraan kontrak baru dengan manajemen Arema FC.

"Ya intinya saya masih menyelesaikan kontrak saya di sini."

"Saya juga diberikan kesempatan dan kepercayaan ya saya siap, buat Arema FC saya siap," ucap I Putu Gede.

Arema FC mengakhiri Liga 1 2022/2023 dengan duduk di posisi ke-12.

Dari 34 pertandingan, Arema FC, Arema FC meraih 12 kemenangan, enam imbang, dan 16 kekalahan, dengan torehan 42 poin.

Arema FC kesulitan berkembang pada putaran kedua Liga 1 2022/2023.

Pasalnya, mereka harus terusir dari Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Baca Juga: Liga 1 2023/2024 Akan Kembali Didominasi Pelatih Asing

Ini karena Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 135 orang pada 1 Oktober 2023.

Terusir dari Stadion Kanjuruhan membuat Arema FC berkandang di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Persaingan Makin Ketat, IOAC 2024 Edisi Keenam Jadi Ajang Seleksi SEA Age Group Thailand

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X