BOLASPORT.COM - Tim bulu tangkis Indonesia bertolak ke Phnom Penh, Kamboja, tepat di Hari Ulang Tahun PBSI ke-72, Jumat (5/5/2023) pagi.
Tim ini akan mengikuti ajang SEA Games 2023 yang bakal digelar tanggal 8-16 Mei di Badminton Hall Morodok Techo.
Manajer tim bulu tangkis Indonesia, Eddy Prayitno menyampaikan bahwa semangat HUT PBSI ke-72 menjadi suntikan motivasi bagi para atlet untuk mengharumkan nama Indonesia.
"Hari ini kami berangkat menuju Kamboja bertepatan dengan HUT PBSI ke-72. Ini menjadi motivasi anak-anak untuk mengharumkan nama bangsa Indonesia," ucap Eddy dilansir BolaSport.com dari PBSI.
"Kami mohon doa dan dukungan masyarakat Indonesia agar tim ini diberikan kelancaran dan kesehatan dari awal sampai akhir. Juga mampu memberikan penampilan terbaik untuk kebanggaan kita semua," ucap Eddy.
Namun, kekuatan Indonesia dipastikan berkurang khususnya di tim putra. Shesar Hiren Rhustavito mengalami cedera betis kiri di sesi latihan terakhir Kamis (4/5/2023) kemarin.
"Vito (sapaan akrab Shesar) kami batalkan keikutsertaannya karena di sesi latihan terakhir dia mengalami cedera betis kaki kiri," kata Rionny Mainaky, Kabid Binpres PP PBSI.
"Kemarin langsung ditindaklanjuti dengan rujukan ke rumah sakit dan di-MRI. Hasilnya baru akan kelihatan hari ini. Semoga tidak serius tapi memang untuk bertanding di SEA Games tidak memungkinkan," ucap Rionny.
Absennya Vito, menurut Rionny memang mengurangi kekuatan tim tapi bukan berarti hasil terbaik tidak bisa diraih.
"Walau Vito tidak jadi memperkuat tim, saya yakin tiga tunggal putra lain mampu berbicara banyak. Chico (Aura Dwi Wardoyo), Christian (Adinata) dan Alwi (Farhan) sedang dalam performa yang baik. Di latihan juga oke," kata Rionny.
Selain itu, Rionny berpesan kepada anak-anak asuhnya untuk menjaga kesehatan di panasnya udara Kamboja.
Tidak terlalu banyak minum air dingin menjadi saran adik dari Richard Mainaky itu.
"Disana udara panas, saya mengimbau anak-anak untuk terus menjaga kesehatan. Makan yang bagus, minum banyak air putih, tetapi jangan terlalu sering air dingin dan vitamin juga harus rutin," ujar Rionny.
"Persiapan sudah bagus, tinggal bagaimana nanti kita adaptasi di sana," ujarnya lagi.
Sementara itu atlet tunggal putra, Chico Aura Dwi Wardoyo mengaku sudah siap bertanding.
Persiapan minim usai Kejuaraan Asia 2023 tidak menjadi soal baginya.
Apalagi, Chico sudah mencicipi pengalaman bermain di SEA Games tahun lalu di Vietnam.
"Persiapan sudah saya jalankan jauh-jauh hari, memang sempat terpotong BAC kemarin tapi itu tidak masalah. Sekarang bagaimana menjaga kondisinya saja," ucap Chico.
"Pengalaman tahun lalu bahwa untuk nomor beregu yang paling penting adalah kekompakan dan keinginan semua dari kita untuk mengambil poin yang lebih ditingkatkan."
"Saya sendiri ingin lebih fight nanti di setiap pertandingan," ujar pemain berusia 24 tahun itu.
Berikut skuad tim bulu tangkis Indonesia pada SEA Games 2023.
Tunggal Putra:
2. Christian Adinata
3. Alwi Farhan
Tunggal Putri:
1. Komang Ayu Cahya Dewi
2. Ester Nurumi Tri Wardoyo
3. Stephanie Widjaja
4. Mutiara Ayu Puspitasari
Ganda Putra:
1. Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana
2. Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan
Ganda Putri:
1. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi
2. Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari
Ganda Campuran:
1. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
2. Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela
Baca Juga: 2 Tunggal Putra Kejar Tayang, Tampil pada SEA Games dan Sudirman Cup 2023 Sekaligus
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | PBSI.id |
Komentar