BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya sudah siap menyambut agenda pramusim untuk menyambut Liga 1 musim 2023-2024.
Tim kebanggaan Kota Surabaya tersebut sudah banyak mendapatkan tawaran untuk melakukan uji coba dengan sejumlah klub lokal maupun asing.
Bahkan, ada klub elit Eropa yang siap menantang Persebaya Surabaya pada agenda pramusim mereka.
Tercatat ada empat klub elit Eropa yang siap jadi penantang Persebaya Surabaya pada agenda pramusim mereka.
Pernyataan tersebut disampaikan oleh Manajer Fans Relations Persebaya Surabaya, Alex Tualeka pada Selasa (2/5/2023).
Menurutnya, agenda pramusim Persebaya Surabaya bakal dimulai pada 21 Mei 2023.
Pada tanggal tersebut, Persebaya Surabaya bakal melangsungkan 730 Games untuk menyambut ulang tahun Kota Surabaya yang ke-730.
"Paling dekat pertengahan Mei kita kumpul, pada 21 Mei kita nanti bakal mengadakan laga 730 (730 tahun ulang tahun Surabaya) sebagai bentuk komitmen dari 729 kemarin, kita lanjutkan ke 730," ujar Alex Tualeka di akun Youtube Special ID35.
"730 itu untuk memperingati ulang tahun Surabaya, sekaligus declare lagi bahwa Persebaya dan Surabaya itu ya satu kesatuan itu, tidak bisa dilepas pisahkan."
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Youtube Special ID35 |
Komentar