BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir akhirnya buka suara terkait kabar timnas Indonesia akan melawan Argentina pada laga FIFA Matchday periode Juni 2023.
Kabar timnas Indonesia vs Argentina semakin kuat setelah beberapa influencer hingga jurnalis Argentina menyebut skuad Garuda.
Jurnalis Argentina bahkan menyebut China dan Indonesia menjadi kandidat kuat untuk melawan Lionel Messi dan kawan-kawan.
Rumor ini berkeliaran setelah Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) sebelumnya memang mengutarakan minatnya untuk melakukan tour di Asia.
Baca Juga: Dibantu China, Timnas Indonesia Keluarkan Uang Rp 73 Miliar untuk Datangkan Argentina?
Untuk tour ke Asia ini juga telah ada beberapa klub yang mengungkapkan minatnya untuk melawan Argentina.
Dari Australia, Jepang, Korea Selatan, Bangladesh, China, dan Indonesia berminat untuk melawan juara Piala Dunia 2022 Qatar tersebut.
Sekian banyak negara yang berminat melawan Argentina, Indonesia menjadi salah satu yang dipercaya memiliki peluang besar.
Erick Thohir pun akhirnya buka suara terkait kabar Argentina bakal datang ke Indonesia dan melawan tim nasional.
Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu mengatakan bahwa PSSI memang berusaha yang terbaik untuk timnas Indonesia.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar