BOLASPORT.COM - Erling Haaland punya kesempatan emas untuk membuat malu Paul Scholes saat Manchester City bersua Leeds United.
Manchester City akan bertanding melawan Leeds United pada pekan ke-35 Liga Inggris 2022-2023.
Duel tersebut bakal dihelat di Etihad Stadium, Sabtu (6/5/203) pukul 21.00 WIB.
Menghadapi Leeds, Erling Haalaand punya misi penting.
Satu misi penting tersebut adalah melewati catatan assist satu musim milik legenda Manchester Unietd, Paul Scholes.
Dilansir BolaSport.com dari The Athletic, Haaland sampai sejauh ini telah mengemas 7 assist di Liga Inggris musim ini.
Jumlah tersebut membuat sang bomber berhasil menyamai catatan assist terbaik Scholes dalam satu musim di kompetisi serupa.
Baca Juga: Erling Haaland Taklukkan Gelandang Bayern Muenchen Pakai Kentut?
Dalam laporan situs resmi Liga Inggris yang dinukil BolaSport.com, Scholes membuat 7 assist bersama setan Merah di Liga Inggris musim 1998-1999.
Dengan demikian, Haaland hanya butuh 1 assist dalam laga melawan Leeds United untuk melewati catatan terbaik milik Scholes.
Di sisi lain, Haaland juga punya misi untuk melewati catatan gol milik Mohamed Salah pada pertandingan Sabtu.
Dilansir BolaSport.com dari Goal Internasional, Haaland sampai sejuah ini telah mengemas 16 gol ketika Man City main pada Sabtu di Liga Inggris.
Jumlah gol tersebut membuat dia hanya terpaut 3 angka dari Mohamed Salah yang mengemas 19 gol di laga hari Sabtu pada Premier League 2017-2018.
Dengan demikian, Haaland butuh 3 gol untuk menyamai dan 4 gol untuk melewati catatan milik Mo Salah.
Baca Juga: Link Streaming Final Copa del Rey Real Madrid vs Osasuna, Gratis
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Premierleague.com, Goal.com/en, Theathletic.com |
Komentar