Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Head-to-Head Timnas U-22 Indonesia vs Kamboja di SEA Games - Misi Garuda Muda untuk Pertahankan Kesempurnaan

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 9 Mei 2023 | 19:45 WIB
Pemain timnas U-22 Indonesia, Marselino Ferdinan, saat melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Myanmar, Kamis (4/5/2023).
PSSI
Pemain timnas U-22 Indonesia, Marselino Ferdinan, saat melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Myanmar, Kamis (4/5/2023).

BOLASPORT.COM - Timnas U-22 Indonesia masih terbukti superior atas tuan rumah Kamboja jelang pertemuan perdana setelah enam tahun lamanya di ajang SEA Games 2023.

Timnas U-22 Indonesia punya misi penting untuk menjaga kesempurnaan di fase grup.

Kesempatan tersebut terjadi kala Timnas U-22 Indonesia menantang Kamboja pada Rabu (10/5/2023).

Pada laga tersebut, Timnas U-22 Indonesia sudah bisa bernafas tenang.

Pasalnya, Timnas U-22 Indonesia sudah mengunci satu tiket ke babak semifinal SEA Games 2023.

Kepastian tersebut terjadi usai Garuda Muda menang tiga kali beruntun di fase grup SEA Games 2023.

Timnas U-22 Indonesia sukses menang atas Filipina (3-0), Myanmar (5-0), dan Timor Leste (3-0).

Indonesia juga didukung dengan rekor pertemuan yang 'sempurna' atas Kamboja di ajang SEA Games.

Baca Juga: Harapan Tinggi Myanmar pada Timnas U-22 Indonesia

Sejak pertama kali bertemu pada SEA Games 1995, Timnas Indonesia selalu menang atas Kamboja.

Timnas Indonesia sukses memborong tujuh kemenangan dalam tujuh pertemuan.

Kemenangan terbesar Timnas Indonesia terjadi pada SEA Games 1995.

Kala itu, Timnas Indonesia menang 10-0 atas Kamboja.

Kemenangan tersebut jadi yang terbesar dari tujuh pertemuan terkini.

Meski begitu, Timnas U-22 Indonesia tetap wajib waspada.

Pasalnya, Kamboja bakal punya keuntungan non-teknis jelang laga ini.

Kamboja bakal diuntungkan dengan dukungan ribuan suporter yang memadai Stadion Olympic, Phnom Penh.

Baca Juga: Adu Sesumbar, Vietnam dan Thailand Berebut Hindari Timnas U-22 Indonesia di Semifinal SEA Games 2023

Kamboja dipastikan bakal tampil dengan sepenuh tenaga pada laga ini.

Hanya kemenangan yang bakal membawa Kamboja ke babak Semifinal.

Selain itu, Timnas U-22 Indonesia juga kerap kesulitan kala bertemu dengan Kamboja di SEA Games.

Tercatat, Merah Putih pernah dua kali menang tipis atas Kamboja yaitu pada edisi 1999 dan 2013.

Selain itu, pada pertemuan terakhir pada SEA Games 2017, Febri Hariyadi dkk. hanya mengantongi kemenangan 2-0 atas Kamboja.

Tentu, patut ditunggu, apakah skuat asuhan Indra Sjafri mampu menjaga tradisi kemenangan atas Kamboja?

Head to Head Kamboja vs Indonesia di SEA Games:

SEA Games 1995 - 6/12/1995 - Indonesia 10-0 Kamboja
SEA Games 1999 - 31/7/1999 - Indonesia 1-0 Kamboja
SEA Games 2007 - 2/12/2007 - Indonesia 3-1 Kamboja
SEA Games 2011 - 7/11/2011 - Indonesia 6-0 Kamboja
SEA Games 2013 - 9/12/2013 - Indonesia 1-0 Kamboja
SEA Games 2015 - 6/6/2015 - Indonesia 6-1 Kamboja
SEA Games 2017 - 24/8/2017 - Indonesia 2-0 Kamboja

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Cuma Butuh 120 Detik untuk Gol Pertama Man United Era Ruben Amorim

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Osasuna
14
22
6
Girona
14
21
7
Mallorca
14
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X