BOLASPORT.COM - Hasil seri 1-1 kontra Manchester City pada leg pertama semifinal Liga Champions bisa berujung pada nasib tragis bagi Real Madrid.
Real Madrid dan Manchester City saling berhadapan pada semifinal Liga Champions 2022-2023.
Pada leg pertama, Real Madrid mendapat jatah sebagai tuan rumah untuk menjamu Manchester City.
Bermain di Estadio Santiago Bernabeu, Selasa (9/5/2023) atau Rabu dini hari WIB, Real Madrid harus puas bermain seri 1-1 melawan Manchester City.
Diuntungkan dengan status tuan rumah, nyatanya El Real malah kalah penguasaan bola oleh The Citizens.
Sepanjang pertandingan tercatat pasukan Carlo Ancelotti hanya memegang bola sebanyak 44 persen saja.
Bahkan tekanan hebat harus dirasakan oleh Real Madrid sejak menit awal hingga 20 menit perdana.
Baca Juga: Setengah dari Kekuatan AC Milan bakal Hilang karena Absennya Rafael Leao
Kondisi itu membuat Man City mengontrol jalannya laga.
Meski begitu, Real Madrid justru mampu mencuri gol pembuka pada menit ke-36.
Keunggulan 1-0 Real Madrid atas Man City tak lepas dari sepakan jarak jauh Vinicius Junior.
Itu menjadi satu-satunya tembakan tepat sasaran yang dilepaskan oleh El Real sepanjang babak pertama.
Di paruh kedua, gawang Real Madrid harus koyak pada menit ke-67.
Skor berubah menjadi 1-1 seiring gol balasan yang diciptakan Man City lewat kaki Kevin De Bruyne.
Seolah tak mau kalah, gelandang kreatif asal Belgia itu juga mencetak gol dari luar kotak penalti.
Gol itu menjadi satu-satunya gol yang lahir di babak kedua.
Walhasil, El Real dan Man City harus puas menyudahi leg pertama semifinal Liga Champions dengan hasil seri 1-1.
Leg kedua semifinal nantinya bakal digelar di Etihad Stadium, Rabu (17/5/2023) atau Kamis pukul 02.00 WIB.
Laga yang berakhir tanpa pemenang pada leg pertama patut diwaspadai khususnya bagi kubu Real Madrid.
Dikutip BolaSport.com dari BBC, El Real bernasib tragis jika memulai hasil imbang 1-1 pada semua pertandingan fase gugur dua leg Liga Champions yang berlangsung di kandang lebih dulu.
Tercatat Real Madrid tersingkir dalam lima dari enam kesempatan sebelumnya.
Momen tragis dari hasil seri 1-1 yang paling dekat adalah sewaktu mereka berhadapan dengan wakil Inggris lainnya, Chelsea, pada Liga Champions edisi 2020-2021.
Kala itu skuad arahan Carlo Ancelotti menjadi tuan rumah lebih dulu pada laga leg pertama semifinal.
Hasilnya mereka meraih skor 1-1 dengan Chelsea.
Pada laga leg kedua yang berlangsung di Stamford Bridge, Real Madrid dipaksa menyerah lantaran dihajar 0-2 oleh The Blues.
Akhirnya Chelsea yang melaju ke partai puncak dua tahun silam dengan kemenangan agregat 3-1 dan menjadi juara pada edisi tersebut.
Kutukan skor 1-1 yang diraih pada leg pertama di fase gugur Liga Champions dengan peran sebagai tuan rumah dimulai saat gelaran antarklub Eropa itu masih bernama Piala Champions.
Momen pertama Real Madrid mendapatkan hasil buruk saat mendapat jatah pertama melakoni partai kandang di fase gugur Liga Champions terjadi pada edisi 1975-1976.
Waktu itu El Real berhadapan dengan Bayern Muenchen di fase semifinal.
Baca Juga: Masa Depan Messi Bocor, Jadi Pangeran Arab Saudi Senilai 6 Triliun
Nasib mereka sama seperti saat menghadapi Chelsea dua tahun lalu, seri 1-1 pada leg pertama kemudian dihentikan langkahnya usai takluk 0-2 dari Bayern Muenchen.
Situasi itu lalu berlanjut saat bertemu PSV Eindhoven di semifinal Liga Champions 1987-1988 (1-1, 0-0), AC Milan di semifinal Liga Champions (1-1, 0-5), dan Dinamo Kyiv dalam laga perempat final Liga Champions 1998-1999 (1-1, 0-2).
Tiga hasil akhir dari pertemuan di atas berakhir dengan terhentinya langkah El Real di Liga Champions.
Hantu kekalahan pada leg kedua di laga tandang dalam fase gugur Liga Champions usai menerima hasil 1-1 pada pertemuan perdana bisa menjadi pelajaran bagi Karim Benzema cs.
Hasil seri 1-1 di Santiago Bernabeu belumlah menjamin kelolosan mereka ke fase berikutnya.
Tidak adanya aturan gol tandang sejak dihapus pada edisi 2021-2022, maka Real Madrid bisa saja menyudahi pertandingan mereka melawan Manchester City hingga adu penalti.
Sebaliknya, dari kubu Manchester City sendiri berdasarkan pertandingan sistem gugur dalam dua leg sebelumnya di Eropa yang dimulai dengan hasil imbang 1-1 di laga tandang pada leg pertama, mereka melaju ke babak berikutnya pada kedua kesempatan tersebut.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Transfermarkt.co.uk, BBC |
Komentar