Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester City Unbeaten dalam 21 Laga, Tottenham Hotspur Klub Terakhir yang Beri Noda Hitam

By Ivan Rahardianto - Rabu, 10 Mei 2023 | 06:45 WIB
Pemain Manchester City, Kevin De Bruyne (tengah), melakukan selebrasi setelah menjebol gawang Real Madrid pada laga leg pertama babak semifinal Liga Champions 2022-2023 di Santiago Bernabue, Rabu (10/5/2023)
TWITTER.COM/OPTAJOE
Pemain Manchester City, Kevin De Bruyne (tengah), melakukan selebrasi setelah menjebol gawang Real Madrid pada laga leg pertama babak semifinal Liga Champions 2022-2023 di Santiago Bernabue, Rabu (10/5/2023)

BOLASPORT.COM - Manchester City membukukan catatan tak terkalahkan dalam 21 laga terakhirnya di berbagai kompetisi musim 2022-2023 usai bermain seri 1-1 melawan Real Madrid di leg pertama semifinal Liga Champions.

Manchester City bertanding melawan Real Madrid pada laga leg pertama semifinal Liga Champions 2022-2023.

Duel tersebut digelar di Santiago Bernabeu, Selasa (9/5/2023) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Skor 1-1 menjadi hasil yang harus diraih oleh Real Madrid dan Manchester City pada pertemuan pertama semifinal Liga Champions kali ini.

Man City harus tertinggal terlebih dahulu pada laga kali ini lewat gol Vinicius Junior pada menit ke-36.

Mantan pemain Flamengo itu mencetak gol tersebut dari luar kotak penalti dengan kaki kanannya.

Baca Juga: Real Madrid Sudah Biasa Gagal Menang atas Man City di Leg Pertama Semifinal Liga Champions, Ujung-ujungnya Lolos Juga

Bola hasil sepakan Vinicius berhasil bersarang di pojok kanan gawang The Citizens dan menjadi gol.

Gol dari Vinicius membuat Real Madrid unggul 1-0 atas Man City di babak pertama.

Masuk babak kedua, armada Pep Guardiola menyamakan kedudukan lewat Kevin De Bruyne di menit ke-67.

Gol De Bruyne membuat laga akhirnya berakhir dengan skor 1-1.

Dengan hasil seri tersebut, Man City punya peluang untuk lolos final karena laga leg kedua akan digelar di Etihad Stadium.

Di sisi lain, hasil seri tersebut mengantarkan Man City mengukir 1 catatan memukau.

Satu catatan memukau itu adalah Man City menorehkan rekor unbeaten dalam 21 laga terakhirnya di berbagai kompetisi.

Gelandang Manchester City asal Belgia, Kevin De Bruyne, merayakan gol pertama timnya saat pertandingan sepak bola leg pertama semifinal Liga Champions antara Real Madrid CF dan Manchester City di stadion Santiago Bernabeu pada 9 Mei 2023.
JAVIER SORIANO
Gelandang Manchester City asal Belgia, Kevin De Bruyne, merayakan gol pertama timnya saat pertandingan sepak bola leg pertama semifinal Liga Champions antara Real Madrid CF dan Manchester City di stadion Santiago Bernabeu pada 9 Mei 2023.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Vinicius Pertama Kali Cetak Gol Cara Baru, Real Madrid Ditahan Man City Gegara Pelayan Haaland

Dilansir BolaSport.com dari Opta Joe, Ilkay Guendogan cs meraih 17 kemenangan dan 4 hasil imbang di lintas ajang.

Adapun sebagai informasi, Man City terakhir kali kalah pada 5 Februari 2023.

Kala itu, pasukan Guardiola tumbang 0-1 dari Tottenham Hotspur pada laga pekan ke-22 Liga Inggris.

Gol Harry Kane di Tottenham Hotspur Stadium sudah cukup untuk memberikan kekalahan keempat bagi Manchester City di kompetisi domestik.

Selepas itu laju Manchester City tak terhentikan baik di kompetisi lokal maupun antarklub Eropa.

Di Liga Champions musim ini, jika duel melawan Real Madrid dimasukkan, maka The Citizens tercatat 11 kali tak terkalahkan.

Dari statistik itu, enam laga berujung pada kemenangan dengan lima laga lainnya berakhir seri sejak fase grup hingga gugur di Liga Champions.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Twitter.com/OptaJoe
REKOMENDASI HARI INI

Hasil MotoGP 2025 Sudah Tertulis, Luca Marini Respons Banyaknya Ketertartikan Lihat Marc Marquez Juara Lagi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136