BOLASPORT.COM - Karena 1 hal, gol penyama kedudukan Manchester City ke gawang Real Madrid pada laga leg pertama Liga Champions 2022-2023 terasa ganjil.
Manchester City bertanding melawan Real Madrid pada laga leg pertama semifinal Liga Champions 2022-2023.
Laga tersebut digelar di Santiago Bernabeu, Selasa (9/5/2023) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Laga berkesudahan seri 1-1 bagi kedua tim.
Tim tamu sempat tertinggal terlebih dahulu pada laga kali ini lewat gol Vinicius Junior pada menit ke-36.
Mantan pemain Flamengo itu mencetak gol dari luar kotak penalti dengan kaki kanannya.
Kiper Manchester City, Ederson, gagal membendung sepakan keras dari rekan senegaranya itu dan membuat Real Madrid memimpin 1-0.
Baca Juga: Setengah dari Kekuatan AC Milan bakal Hilang karena Absennya Rafael Leao
Gol dari Vinicius tersebut bertahan hingga turun minum sehingga El Real menutup paruh pertama dengan keunggulan 1-0 atas The Citizens.
Masuk babak kedua, armada Pep Guardiola menyamakan kedudukan lewat Kevin De Bruyne di menit ke-67.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Sportbible.com |
Komentar