BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, kesulitan mengangkat telepon karena para pemain top kompak berebut pindah ke klubnya.
Erik ten Hag menegaskan jika Manchester United sudah kembali menjadi magnet bagi para pemain top.
Awal kedatangan Erik ten Hag ke klub tersebut dilalui dengan pengalaman kurang menyenangkan.
Pelatih asal Belanda tersebut mengincar gelandang Barcelona, Frenkie de Jong, untuk membangun tim impian.
Akan tetapi, Frenkie de Jong menolak bergabung dengan Manchester United saat ini.
Status The Red Devils yang tidak tampil di Liga Champions dianggap menjadi penyebab utama.
Manchester United sendiri juga belum memastikan kelolosan mereka ke kompetisi tersebut untuk musim depan.
Andai kembali gagal, cerita lama ditakutkan kembali terulang dan rencana Ten Hag bisa berantakan.
Baca Juga: Lionel Messi Seharusnya Tak Perlu Minta Maaf kepada PSG
Di luar prediksi, Ten Hag justru merasa lebih percaya diri pada bursa transfer musim panas 2023.
"Saya merasa pemain yang dahulu saya incar sempat memiliki keraguan untuk bergabung dengan klub kami," kata Ten Hag seperti dilansir BolaSport.com dari ESPN.
"Tahun ini, pemain berkualitas banyak yang ingin bergabung dengan kami," ucap mantan pelatih Ajax tersebut.
Meski belum pasti lolos ke Liga Champions, Ten Hag sudah menunjukkan perubahan pada musim perdananya.
Manchester United mematahkan kutukan dengan mengakhiri puasa gelar selama lima musim.
Setelah lima musim kering trofi, mereka membawa pulang trofi Piala Liga Inggris 2022-2023.
Selain itu, Ten Hag juga membawa anak asuhannya ke final Piala FA untuk berhadapan dengan Manchester City.
Baca Juga: Hanya Butuh 1 Gol Lagi, Lionel Messi OTW Jadi Penyerang Terhebat di Eropa Sepanjang Masa
Torehan-torehan ini menunjukkan keinginan The Red Devils untuk kembali ke posisi elite.
Meski berhasil membangkitkan tim, Ten Hag tetap butuh tambahan pemain baru.
Kedalaman skuad The Red Devils tergolong masih kalah jika dibandingkan dengan para rival.
Stok penyerang mereka juga masih minim dan kurang tajam untuk mengarungi kompetisi yang ketat.
Saat Marcus Rashford menurun, harapan Manchester United untuk mencetak gol pun berkurang.
Oleh karena itu, Ten Hag sudah mengajukan daftar belanja pemain pada musim depan.
Ia percaya diri bisa mendapat pemain idaman demi membangun tim yang lebih baik.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | ESPN.com |
Komentar