BOLASPORT.COM - Pemain Timnas U-22 Thailand tanggapi laga final SEA Games 2023 menghadapi Timnas U-22 Indonesia.
Seperti yang diketahui, Timnas U-22 Thailand menang 3-0 atas Myanmar di babak semifinal SEA Games yang digelar Olympic Stadium, Phnom Penh, Sabtu (13/5/2023).
Kemenangan tersebut mengantarkan Thailand ke partai puncak menghadapi Timnas U=22 Indonesia.
Timnas U-22 Indonesia sendiri lolos ke final terlebih dahulu usai menang dramatis atas Vietnam dengan skor 3-2.
Gol-gol Timnas U-22 Indonesia dibukukan oleh Komang Teguh Trisnanda, Muhammad Ferarri, dan Taufany Muslihuddin.
Sejauh ini, baik Indonesia dan Thailand sudah tiga kali bertemu di partai puncak SEA Games.
Uniknya lagi, hanya satu pertandingan yang berakhir di waktu normal.
Kesempatan tersebut terjadi pada edisi 2013.
Baca Juga: Cerita Zainudin Amali Jadi Saksi Mata Kemenangan Dramatis Timnas U-22 Indonesia atas Vietnam
Kala itu, Timnas U-22 Indonesia asuhan Rahmad Darmawan harus tertunduk lesu dengan skor 0-1 atas Thailand.
Di dua laga sisanya, baik Indonesia dan Thailand sama-sama harus menentukan pemenang hingga babak adu penalti.
Indonesia menang pada edisi 1991 dan jadi medali emas terakhirnya di ajang ini.
Sementara Thailand menang pada edisi 1997 kala Indonesia jadi tuan rumah.
Karena itu, partai final diprediksi bakal berlangsung ketat.
Suasana ketegangan bakal menyelimuti kedua tim yang bakal bertanding di laga penentuan medali emas tersebut.
Meski begitu, bek Timnas U-22 Thailand, Songchai Thongcham punya cara tersendiri untuk mengatasi hal tersebut.
Songchai Thongcham berkelakar di sesi konferensi pers untuk melarang fans Timnas U-22 Indonesia datang ke partai puncak.
Baca Juga: Kunci Sukses dari Manajer Meredam Taktik Provokasi Pemain Vietnam untuk Skuat Timnas U-22 Indonesi
"Hal terakhir yang ingin saya katakan adalah kepada fans Indonesia," ujar Songchai Thongcham di konferensi pers usai laga Thailand vs Myanmar pada Sabtu (13/5/2023).
"Jangan datang ke Laga final!" lanjutnya.
Ia meminta untuk seluruh fans Thailand untuk datang ke laga puncak.
Ia berjanji bakal memberikan 100 persen kekuatan dari timnya pada pertandingan tersebut.
"Tapi untuk fans Thailand, silakan datang," ujar Songchai Thongcham.
"Kami akan bermain 100 % untuk kalian dan tim ini," lanjutnya.
Bek Timnas U-22 Thailand mengakui kondisi seluruh timnya sedang mengalami kelelahan usai melakoni empat laga fase grup dan semifinal SEA Games 2023.
"Semua pemain merasa di turnamen SEA Games ini hanya punya waktu istirahat sedikit selama 1-2 hari sebelum pertandingan berikutnya," ujar Thongcham.
"Semua pemain merasa lelah. Tapi semoga di pertandingan final besok kami bisa melakukan pemulihan dengan baik," tutupnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar