BOLASPORT.COM - Jakarta Bhayangkara Presisi sebagai perwakilan tim Indonesia harus menerima kekalahan tipis pada laga pertama Asian Men's Volleyball Championship (AVC) 2023.
Indonesia tumbang di tangan tim tuan rumah Al Ahali Club dalam pertandingan yang digelar di Manama, Bahrain, Minggu (14/5/2023) malam.
Keunggulan sebenarnya sempat diraih tim besutan Jeff Jiang Jie ini setelah memenangkan set pertama dan set ketiga.
Baca Juga: Hasil Voli SEA Games 2023 - Tim Putri Indonesia Sabet Perunggu Usai Bungkam Filipina 3-1
Namun, hasil kurang menguntungkan didapat pada sisa laga sehingga runner-up Proliga 2023 ini kalah dengan skor akhir 2-3 (28-26, 23-25, 25-20, 18-25, 6-15).
Terlepas dari hasil akhir, permainan solid mampu ditunjukkan tim Indonesia hampir di sepanjang pertandingan.
Dua hitter asing, Daudi Okello dan Mohammad Javad, menjawab kepercayaan Bhayangkara dengan tampil cukup baik.
Pasukan lokal pun tak mau kalah.
Farhan Halim bahkan tampil merepotkan dengan mencetak poin terbanyak pada pertandingan ini dengan 25 angka.
Sebagian poin Farhan bukan dari servis ace yang menjadi andalannya tetapi lebih banyak didapat dari serangan spike.
Farhan mencetak 19 angka dari 38 percobaan spike dan mengungguli Okello dengan 18 angka dari 42 kali percobaan.
Sementara dari servis, Farhan menghasilkan empat angka dari 17 kali percobaan diikuti Nizar Julfikar yang mencetak dua angka.
Satu angka lainnya didapat Farhan dari block yang menggagalkan serangan lawan.
Sementara penyumbang poin terbanyak bagi Bhayangkara setelah Farhan adalah Okello dengan 21 angka.
Indonesia setidaknya mendapatkan modal penting karena masih mendapatkan satu angka untuk menempati posisi ketiga pada klasemen sementara.
Baca Juga: Voli Pantai SEA Games 2023 - Tim Putra dan Putri Indonesia Tak Terkalahkan di Fase Grup
Selanjutnya, Indonesia akan menghadapi wakil Australia, Canbera Heat, pada Senin (15/5/2023) hari ini mulai pukul 20.30 WIB.
Hasil AVC Cup 2023 - Grup A
Minggu (14/5/2023)
Koran Air Jumbos Pro-Volleyball Club (Korea) vs Canbera Heat (Australia) 3-0 (25-11, 25-21, 25-12)
Al Ahali Club (Bahrain) vs Jakarta Bhayangkara Presisi (Indonesia) 3-2 (26-28, 25-23, 20-25, 25-18, 15-6
Klasemen Grup A
1. Koran Air Jumbos Pro-Volleyball Club - 3 poin - 1 laga (75-44)
2. Al Ahali Club - 2 poin - 1 laga (111-100)
3. Jakarta Bhayangkara Presisi - 1 poin - 1 laga (100-111)
4. Canbera Heat - 0 poin - 1 laga (44-75)
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | pbvsi.or.id |
Komentar