Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Efek Musuhan dengan Rossi, Marquez Sangat Dibenci Mooney VR46

By Agung Kurniawan - Rabu, 17 Mei 2023 | 21:15 WIB
Potret pembalap dan petinggi tim Mooney VR46 berpose dengan motor dan livery untuk MotoGP 2023. Dari kiri: Marco Bezzecchi, Direktur Tim Alessio Salucci, Pemilik Valentino Rossi, Manajer Tim Pablo Nieto, dan Luca Marini.
MOTOGP.COM
Potret pembalap dan petinggi tim Mooney VR46 berpose dengan motor dan livery untuk MotoGP 2023. Dari kiri: Marco Bezzecchi, Direktur Tim Alessio Salucci, Pemilik Valentino Rossi, Manajer Tim Pablo Nieto, dan Luca Marini.

BOLASPORT.COM - Mantan direktur LCR Honda, Oscar Haro, menilai bahwa Mooney VR46 sebagai tim milik Valentino Rossi sangat membenci Marc Marquez untuk ukuran berbeda.

MotoGP pernah menghadirkan rivalitas sengit yang terjadi antara Rossi dan pembalap andalan Repsol Honda yakni Marquez di kelas utama.

Rivalitas mereka mencapai puncaknya saat Rossi dan Marquez terlibat dalam insiden di Sirkuit Sepang, Malaysia alias 'Sepang Clash' pada musim 2015 lalu.

Sejak saat itu, hubungan antara The Doctor dan Baby Alien selalu mengalami pasang surut bahkan hingga merembet ke para penggemar mereka.

Situasi ini tidak begitu berubah meski Rossi sudah menyatakan pensiun dari pentas balap motor paling bergengsi di dunia tersebut pada akhir musim 2021.

Peraih sembilan gelar juara dunia tersebut tidak bisa lepas dari dunia yang telah membesarkan namanya di mana kini dia menjadi pemilik tim Mooney VR46.

Di tim inilah, Rossi menuntun para pembalap muda untuk menggapai mimpinya merintis jalan di kelas utama.

Mooney VR46 sendiri dalam berkompetisi mengandalkan duet Marco Bezzecchi dan adik tiri Rossi yakni Luca Marini yang sudah berjalan dua musim ini.

Jejak persaingan sengit antara Rossi dan Marquez sendiri ternyata juga sudah masuk ke dalam tubuh tim Mooney VR46.

Baca Juga: Ketika Bos Repsol Honda Masih Asyik Puja-puji Marc Marquez Melulu

Pemenang balapan, Marc Marquez (Repsol Honda/kiri), dan runner-up, Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha),  merayakan hasil mereka di podium setelah MotoGP Argentina di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina, 31 Maret 2019.
JUAN MABROMATA/AFP
Pemenang balapan, Marc Marquez (Repsol Honda/kiri), dan runner-up, Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha), merayakan hasil mereka di podium setelah MotoGP Argentina di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina, 31 Maret 2019.

Oscar Haro selaku pengamat MotoGP menilai doktrin kebencian terhadap Marquez sudah tidak bisa dihapus lagi untuk segala yang berkaitan dengan Rossi termasuk tim ini.

Dengan rekam dari masa lalu, Marquez juga menjadi musuh utama bagi Ducati yang menjadi pemasok motor bagi tim milik The Doctor tersebut.

Pria asal Spanyol tersebut tidak heran saat Davide Tardozzi selaku manajer Ducati acap kali berujar bahwa peraih delapan gelar juara dunia itu merupakan musuh berat timnya.

"Saya tahu Marquez merupakan ancaman nyata bagi pabrikan Ducati dan tim yang bekerja sama dengan mereka," kata Haro, dilansir BolaSport.com dari Motosan.

Baca Juga: Kesaksian Mengerikan Bezzecchi Soal Insiden Adik Rossi Vs Adik Marquez

Lebih lanjut, Haro menjelaskan bahwa definisi rival yang disematkan terhadap Marquez di Ducati dan Mooney VR46 agak berbeda.

Di Ducati, Marquez hanya sebatas rival kuat yang harus di kalahkan di dalam lintasan.

Sedangkan di Mooney VR46, rivalitas melawan Marquez sudah menjurus ke arah kebencian karena rekam jejak masa lalu.

"Di Mooney VR46 padangan musuh bisa sedikit berbeda," kata Haro menjelaskan.

"Itu lebih kepada permusuhan dan kebencian terhadap Marquez," tuturnya menambahkan.

Haro sendiri merasa hal itu merupakan hal yang wajar karena tim Mooney VR46 merupakan representasi dari Valentino Rossi.

"Saya rasa merupakan hal yang wajar jika kebencian dimiliki oleh tim Mooney VR46 karena mereka setia kepada Rossi," kata Haro.

Kebencian Rossi terhadap Marquez ini secara tidak langsung sudah mencemari atmosfer garasi timnya sendiri.

"Semua kru di tim Mooney memang setia kepada Rossi, namun kebenciannya kepada Marquez mencemari lingkungan garasi timnya," kata Haro.

Baca Juga: Tak Lagi Marah-marah, Martin Ungkap Senangnya Berduel Lawan Marquez

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Motosan.es
REKOMENDASI HARI INI

Gelar Event Tahunan, Meccaya Dukung Semangat untuk Aktif Bergerak dalam Olahraga

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136