BOLASPORT.COM - Gelandang timnas U-22 Indonesia, Marselino Ferdinan, berjanji akan tetap meniti karier di Eropa.
Marselino saat ini menjadi salah satu pemain asal Indonesia yang berkarier di luar negeri.
Dia bermain untuk tim kasta kedua Liga Belgia KMSK Deinze.
Tidak hanya sebagai penghangat bangku cadangan, dia sudah mulai mendapatkan kepercayaan pelatih.
Tercatat pemain berusia 18 tahun ini sudah tampil dalam empat pertandingan dan menyumbangkan satu gol.
Selain itu, dia juga sempat mencetak gol saat laga uji coba melawan Oostende.
Baca Juga: Kata Marselino Ferdinan Jika Messi Lawan Timnas Indonesia: Saya Sleding, karena Saya Fans Ronaldo
Mulai bisa beradaptasi di Eropa, Marselino Ferdinan berjanji akan tetap berkarir laga di sana.
Sebelumnya, dua seniornya yakni Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman akhirnya kembali ke tanah air setelah berkarir di Eropa.
Terbaru, Bagus Kahfi yang sempat memperkuat tim asal Yunani Asteras Tripoli akhirnya juga memiliki kembali ke Barito Putera.
"Saya masih mau di Eropa. Saya mau stay lama di sana.
"Kalau Tuhan kasih jalan lama, ya saya mau lama," kata Marselino Ferdinan kepada BolaSport.com.
Pemain kelahiran Surabaya ini mengakui jika berkarir di Eropa tidak mudah.
Apalagi, suhu udara di Eropa sangat berbeda dari Indonesia.
Namun, dia merasa nyaman setelah beberapa bulan di Belgia.
"Saya sudah empat bulan di sana dan menurut saya lama tidak lama itu tidak ada ya."
"Saya merasakan nyaman di sana," tambahnya.
Baca Juga: Reaksi Marselino Ferdinan Begitu Tahu Timnas Indonesia akan Lawan Argentina
Marselino mengaku jika beberapa cara harus dilakukan agar bisa beradaptasi saat berkarir di Eropa.
Bahkan, dia memilih memasak saat rindu makanan di tanah air.
Faktor bahasa juga membuat dia lebih mudah diterima oleh rekannya di KMSK Deinze.
"Saya juga tidak terkendala dalam bahasa dan makan pun kita bisa masak."
"Jadi tidak masalah ya menurut saya," pungkasnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar