BOLASPORT.COM - Timnas U-22 Indonesia sukses lewati babak perpanjangan waktu final SEA Games 2023 dengan semangat berlipat ganda.
Timnas U-22 Indonesia sukses melewati laga puncak SEA Games 2023 dengan kemenangan telak 5-2 atas Thailand.
Meski skor berakhir telak, tetapi Garuda Muda harus mengakhiri laga dengan cara yang kurang mulus.
Sebenarnya Garuda Muda sukses unggul dua gol terlebih dahulu di babak pertama melalui brace Ramadhan Sananta.
Namun, keadaan berbalik 180 derajat usai turun minum.
Thailand berhasil menguasai keadaan untuk mengejar ketertinggalan di babak kedua.
Gol dari Anan Yodsangwal jadi awal kebangkitan Thailand di babak kedua.
Namun, Thailand buktikan kelasnya di akhir babak kedua.
Sesaat sebelum babak kedua berlalu, striker muda Yotsakorn Burapha sukses buat Timnas U-22 Indonesia menunda pesta medali emas.
Praktis gol tersebut, sempat membuyarkan mental para pemain Timnas U-22 Indonesia yang sudah unggul dua gol.
Namun, Indra Sjafri selaku pelatih Timnas U-22 Indonesia punya cara untuk membangkitkan semangat para pemainnya.
Indra Sjafri meminta para pemain untuk tetap fokus sesuai rencana sebelumnya saat sudah memasuki lapangan.
"Saya mau tetap fokus ke pemain, ada waktu 30 detik kan, saya bilang gini ke pemain," ujar Indra Sjafri saat diwawancarai oleh Youtube Deddy Corbuzier pada Sabtu (20/5/2023).
"Kamu tetap fokus, jalankan apa yang kita rencanakan, jangan pernah lengah dan setiap ada kesempatan manfaatin," ujarnya.
Pesan khusus tentu terarah kepada penyerang Timnas U-22 Indonesia yang masih main malam itu di lapangan, yaitu Irfan Jauhari.
Irfan Jauhari masuk pada menit ke-55 menggantikan Ramadhan Sananta yang sudah mengalami cedera.
Pesannya sederhana, Indra Sjafri hanya meminta Jauhari untuk segera menghantam bola saat mendapatkan peluang emas.
"Irfan Jauhari saya gak mau tahu, tidak usah peduli taktik macam-macam, dapat bola sedikit saja langsung hantam saja," ujar Indra Sjafri.
Alhasil Irfan Jauhari tak butuh waktu lama untuk segera memecah kebuntuan.
Baru semenit babak perpanjangan waktu, Irfan Jauhari sukses bawa Garuda Muda kembali unggul atas Thailand memanfaatkan kesalahan bek Thailand.
Di situasi partai puncak, Indra Sjafri mengaku para pemain tidak bisa diberikan banyak instruksi.
Pelatih asal Sumatera Barat tersebut mengaku menyerahkan semuanya kepada pemain untuk melewati periode krusial di babak perpanjangan waktu.
Pasalnya, para pemain lah yang jadi penentu hasil di lapangan untuk Timnas U-22 Indonesia.
"Dalam situasi seperti itu, perlu sedikit inovasi, tidak boleh lagi pemain harus didikte lagi, harus begini, harus begini," ujar Indra Sjafri.
"Sisanya saya serahkan ke pemain, karena pemain yang main di lapangan. Itu sudah tergantung mereka semua, tetap kompak, jaga fokus, jangan saling menyalahkan," ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Youtube |
Komentar