Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudirman Cup 2023 - Berkali-kali Kena Tikung, PBSI Akan Segera Perbaiki Aspek Mental Pemain

By Nestri Y - Minggu, 21 Mei 2023 | 08:15 WIB
Manajer tim Armand Darmadji. PBSI akui harus segera perbaiki aspek mental pemain Indonesia usai kalah menyesakkan pada Sudirman Cup 2023
PBSI
Manajer tim Armand Darmadji. PBSI akui harus segera perbaiki aspek mental pemain Indonesia usai kalah menyesakkan pada Sudirman Cup 2023

BOLASPORT.COM - Kekalahan tim bulu tangkis Indonesia pada perempat final Sudirman Cup 2023 masih menyisakan luka mendalam.

Bukan sekadar perihal karena itu adalah kekalahan di fase delapan besar dalam dua edisi beruntun yang harus diterima skuad Merah Putih.

Melainkan karena proses kekalahan itu terjadi.

Indonesia sebelumnya tidak disangka harus puas jadi runner-up grup B akibat kalah 2-3 dari Thailand pada laga penyisihan grup.

Pada babak perempat final, hasil undian pun mengantarkan Fajar Alfian dkk menghadapi wakil tuan rumah, China yang notabene merupakan juara grup A.

Kekalahan melawan Thailand dan China sama-sama diwarnai proses tikungan tajam yang dialami sejumlah wakil Indonesia.

Rata-rata trennya hampir sama.

Ketika wakil Indonesia unggul, bahkan unggul jauh, mereka tidak bisa tampil konsisten dan tenang saat memasuki poin kritis.

Sebagaimana yang dialami Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja saat berhadapan dengan Dehcapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.

Baca Juga: Hasil Sudirman Cup 2023 - Berjuang hingga 'Titik Darah Penghabisan', China ke Final Usai Berjuang 7 Jam Lebih

Lalu Jonatan Christie dengan Kunlavut Vitidsarn.

Kemudian Rinov Rivaldy/Gloria saat nyaris menaklukkan ganda campuran nomor satu dunia, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong sampai Anthony Sinisuka Ginting yang juga sempat unggul telak lawan Shi Yu Qi.

Semuanya nyaris memegang kemenangan.

Tetapi keunggulan besar itu juga sirna setelah banyak melakukan kesalahan sendiri di poin genting, rata-rata akibat terlalu bernafsu ingin menuntaskan gim atau menjadi panik saat lawan mengejar.

Diakui manajer tim Indonesia, Armand Darmadji mengakui bahwa para pemain Indonesia butuh perbaikan dari aspek mental.

Apalagi ketika melawan wakil tuan rumah, yang didukung penuh seisi penjuru Suzhou Olympic Sports Center di China.

Sebab secara skill dan teknik, pebulu tangkis Indonesia pun sudah banyak yang menembus level dunia.

"Secara mentalitas harus kita pompa lagi," akui Armand dikutip BolaSport.com dari Kompas.com.

"Faktor pendukung tuan rumah juga sangat besar terhadap permainan lawan yang kita hadapi kemarin," lanjutnya.

Sejatinya, kejutan menerjunkan pasangan rombakan alias scratch pair seperti Rinov/Gloria nyaris saja berhasil menggocek pertahanan Zheng/Huang.

Rinov/Gloria bahkan sempat unggul 18-14 di gim kedua, di mana pada gim pertama sebelumnya mereka menang. Kurang tiga poin lagi mereka bisa mengunci kemenangan partai pertama untuk Indonesia.

Sayangnya, finishing yang terkait aspek mental itulah yang jadi pengganjal.

"Kami berpikir pada saat penentuan pemain, sepakat untuk mencoba pasangan kombinasi, di mana pasangan tersebut baru pertama kali dipasangkan di ajang internasional," jelas Armand, merujuk pada rekor head-to-head semua wakil ganda campuran Indonesia kalah unggul dari Zheng/Huang.

"Kami melihat mereka (China) ini kan selalu mempelajari semua track record pertandingan, dengan kombinasi baru ini mereka diharapkan sama sekali tidak bisa membaca kita," tambahnya seraya menyayangkan hasil akhir yang belum sesuai harapan.

Dengan kekalahan di perempat final, maka Indonesia dipastikan pulang duluan.

Sebab tak masuk semifinal artinya tak akan mendapat medali dan tidak akan naik podium.

Sekaligus masih harus menahan puasa gelar Piala Sudirman yang terakhir kali dan satu-satunya dijuarai pada edisi pertama, tahun 1989 silam.

Baca Juga: Sudirman Cup 2023 - Kekecewaan Chia/Soh Gagal Selamatkan Malaysia Usai Dikalahkan Pasangan Spesialis Korea

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : KOMPAS.com
REKOMENDASI HARI INI

Kualitas Wasit Meningkat, Yoshimi Ogawa Akui Komunikasi PSSI dan Klub Makin Bagus

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X