BOLASPORT.COM - Permainan apik kembali ditunjukkan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pada babak kedua Malaysia Masters 2023.
Ahsan/Hendra berhasil mengamankan satu tempat di perempat final usai mengatasi perlawanan wakil Taiwan, Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan.
The Daddies memenangkan laga di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (25/5/2023), dengan skor 21-17, 21-14.
Baca Juga: Hasil Malaysia Masters 2023 - Skor Kembar, Apriyani/Fadia Menang dengan Cukup Mudah
Pertandingan sebenarnya berlangsung cukup sengit di awal.
Ahsan/Hendra sempat tertinggal jauh 3-8 tetapi dapat membalikkan keadaan pada skor 10-9.
Sempat disamakan, Ahsan/Hendra mengambil keunggulan lebih dulu pada interval gim pertama lewat skor tipis.
Permainan dengan tempo cepat berlanjut setelah break interval. Ahsan/Hendra meladeni pasangan Taiwan ini dengan terus menekan.
Alhasil keunggulan tiga angka diamankan Ahsan/Hendra saat skor 16-13.
Ahsan bermain rapi dan sigap di depan net dengan sambaran-sambarannya. Pasangan Indonesia pun masih unggul jelang akhir gim kesatu pada 19-14.
Lagi-lagi sambaran Ahsan di depan net membuat pasangan Indonesia mencapai game point dengan keunggulan lima angka.
Sempat kecolongan dua angka, gim pertama berakhir setelah cecaran Ahsan berhasil menembus pertahanan lawan.
Pada gim kedua, laga kembali berjalan sengit dengan tempo permainan cepat.
Ahsan/Hendra harus tertinggal dua angka pada 4-6 setelah skor seimbang pada 3-3.
Namun Ahsan/Hendra, mampu mengeluarkan permainan apiknya hari ini untuk berbalik unggul hingga mencapai interval gim pertama dengan skor 11-7.
Baca Juga: Malaysia Masters 2023 - Gregoria Makin Enjoy, Marcus/Kevin Coba Lagi
Selepas jeda, permainan Juara Dunia tiga kali masih konsisten setidaknya dengan masih memimpin cukup nyaman pada skor 14-8.
Pasangan Taiwan bukannya tanpa perlawanan, mereka juga terus melancarkan serangan dengan smes-smes keras.
Akan tetapi, ketenangan membuat Ahsan/Hendra solid dalam bertahan. Keunggulan masih terjaga hingga skor 18-10.
Lee/Yang masih mencoba melawan dengan memperkecil ketertinggalan menjadi lima angka pada 14-19.
Namun pengembalian lawan yang melebar akhirnya menyudahi pertandingan untuk kemenangan Ahsan/Hendra menjadi 21-14.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar