Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Catat! Legenda AC Milan dan Brasil Datangi Jakarta pada 3 Juni 2023

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 25 Mei 2023 | 22:45 WIB
Eks playmaker AC Milan asal Brasil, Ricardo Kaka.
TWITTER.COM/_INSIDEMILAN
Eks playmaker AC Milan asal Brasil, Ricardo Kaka.
 
BOLASPORT.COM - Legenda AC Milan, Ricardo Kaka, akan datang ke Indonesia, pada 3 Juni 2023.
 
Usai dari Indonesia, Kaka akan mengunjungi China pada 5 Juni 2023.
 
Legenda Brasil itu datang sebagai Global Brand Ambassador Oppo yang bekerjasama dengan Liga Champions UEFA pada tahun 2023.
 
Kaka datang sebagai bagian dari rangkaian kegiatan Oppo
 
Kaka dipilih karena merupakan atlet berprestasi pada masanya baik di level klub maupun timnas Brasil.
 
Bersama Oppo, Kaka bakal mengunjungi Stadion Olimpiade Ataturk di Istanbul, Turki, venue partai puncak Liga Champions musim ini yang mempertemukan Manchester City dengan Inter Milan pada 10 Juni 2023.
 
Para penggemar dapat bertemu dan berfoto bareng dengan kaka di booth Oppo di Stadion Olimpiade Ataturk menggunakan Oppo Find N2 Flip dan Find X6 Pro.
 
Baca Juga: Daftar Pemain PSS Sleman Usai Gelar Launching Tim Jelang Liga 1 2023/2024

Elvis Zhou, CMO Oppo Overseas, sangat bangga memperkenalkan Kaka sebagai Global Brand Ambassador OPPO untuk Liga Champions 2022/2023.

Menurutnya, kemitraan dengan ajang olahraga global bergengsi seperti Liga Champions merupakan kehormatan yang tinggi bagi Oppo dan menjadi kesempatan untuk menginspirasi penggemar sepak bola di seluruh dunia.
 
Pihaknya meyakini keajaiban tidak terjadi begitu saja, tetapi dapat diciptakan dari kepiawaian dan ketekunan.
 
"Bersama dengan Kaka, pesepak bola yang telah menyaksikan dan menciptakan keajaiban di berbagai turnamen, Oppo akan lebih aktif berkomunikasi dan terlibat dengan penggemar global kami serta menginspirasi mereka untuk menikmati, merasakan, dan berbagi," kata Elvis Zhou.
 
Sementara itu, Kaka mengatakan semangat baru dari Oppo yang menggerakkan setiap atlet untuk melakukan yang terbaik dalam menghadapi berbagai tantangan.
 
"Sebagai penggemar teknologi, saya senang bisa berkolaborasi dengan pemimpin teknologi global seperti Oppo untuk terhubung dan menginspirasi penggemar sepak bola di seluruh dunia selama kompetisi tahun ini, dan bersama-sama menyaksikan lebih banyak keajaiban," timpal Kaka.
 
Seperti diketahui, Indonesia kerap menjadi destinasi para legenda sepak bola dunia.
 
Baca Juga: Berstatus Tuan Rumah, Timnas U-23 Indonesia Harus Raih Hasil Bagus di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024

Mulai dari Diego Maradona, Michael Owen, hingga Ronaldinho dan sekarang Kaka.

Mantan pemain bernama lengkap Ricardo Izecson dos Santos Leite itu adalah satu di antara pesepak bola terbaik dunia di eranya.
 
Kaka merasakan masa keemasannya ketika membela AC Milan pada 2003-2009.
 
Kaka membantu AC Milan menjuarai Serie A pada 2003/2004 hingga Liga Champions 2006/2007.
 
Selain itu, pria berusia 41 tahun ini terpilih sebagai pemenang Ballon d'Or pada 2007.
 
Dari AC Milan, Kaka lalu hijrah ke Real Madrid.
 
Dia membela tim berjulukan Los Blancos itu selama empat tahun pada 2009-2013 sebelum kembali ke AC Milan hingga 2014.
 
Baca Juga: Erick Thohir Yakin Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-23 2024

Kaka mempersembahkan selama kariernya di Santiago Bernabeu.

Dia membawa Real Madrid keluar sebagai jawara Copa del Rey pada 2010/2011 dan La Liga pada 2011/2012.
 
Sementara itu, dalam kiprahnya bersama Timnas Brasil pada 2002-2016, Kaka berhasil merebut trofi Piala Dunia 2022 dan Piala Konfederasi pada 2005 dan 2009.
 
Kaka memutuskan untuk gantung sepatu pada 2017.


REKOMENDASI HARI INI

Sisi Lain Pemain Timnas Indonesia Sebelum Jalani Pertandingan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Mallorca
12
19
6
Athletic Club
11
18
7
Real Betis
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X