Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pendaftaran Calon Ketua Umum NOC Indonesia Dibuka pada 5-16 Juni

By Delia Mustikasari - Sabtu, 27 Mei 2023 | 00:00 WIB
Konferensi Pers Panitia Kongres dan Tim Penjaringan NOC Indonesia, yang digelar di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Jumat (26/05/2023).
PUTRI ANNISA/BOLASPORTCOM
Konferensi Pers Panitia Kongres dan Tim Penjaringan NOC Indonesia, yang digelar di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Jumat (26/05/2023).

BOLASPORT.COM - Jelang kongres pada 30 Juni mendatang, Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) membuka pendaftaran bakal calon Ketua Umum-Wakil Ketua Umum, Komite Eksekutif, dan Dewan Etik periode 2023-2027.

Pendaftaran bakal calon dibuka 5-16 Juni dan selanjutnya diverifikasi tim penjaring hingga 18 Juni.

Kandidat yang lolos verifikasi tim penjaring akan menjadi calon yang dipilih pada Kongres yang diadakan 30 Juni di Hotel Fairmont, Jakarta.

Ketua tim penjaring, Ngatino menjelaskan syarat-syarat bakal calon Ketua Umum-Wakil Ketua Umum, Komite Eksekutif, dan Dewan Etik periode 2023-2027.

Persyaratan ini sudah dikirimkan secara resmi kepada anggota NOC Indonesia pada 24 Mei lalu. 

"Ketua dan wakil ketua umum mencalonkan diri sepaket dengan rekomendasi minimal 30 suara. Sementara Komite Eksekutif minimal 15 suara dan dicalonkan oleh federasi nasional mereka," kata Ngatino dalam konferensi pers di Gedung KOI, Senayan, Jakata, Jumat (26/5/2023).

"Penyerahan dokumen harus diberikan langsung kepada kami Tim Penjaring yang akan berkantor di lantai 19 NOC Indonesia," ucap Ngatino.

Saat ini, tim verifikasi telah menetapkan 66 anggota NOC Indonesia yang memiliki hak suara di Kongres.

Satu suara milik Perkemi masih ditangguhkan hingga mereka menyerahkan persyaratan administrasi yang ditunggu hingga 30 Mei 2023.

Sebanyak 66 anggota NOC Indonesia ini terbagi menjadi 33 federasi nasional cabang olahraga kategori Olimpiade yang memiliki tiga suara.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolasSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X