BOLASPORT.COM - Media Korea Selatan, Best Eleven menggambarkan laga Jeonnam Dragons Vs Ulsan Hyundai seperti evakuasi perang bagi pasukan tuan rumah.
Jeonnam Dragons harus mengakui keunggulan Ulsan Hyundai dengan skor 1-2 di babak 16 besar Piala FA Korea di Stadion Gwangyang, Rabu (24/5/2023).
Nyaris memenangi laga usai unggul 1-0 lewat gol Ha Nam hingga menit ke-90, Jeonnam Dragons justru harus tersenyum miris usai kalah 1-2 lewat laga yang berlangsung 120 menit.
Perjuangan Jeonnam Dragons semakin miris, karena nyaris saja mereka menyerah sebelum laga berakhir.
Para pemain tuan rumah bertumbangan satu per satu setelah bertahan total di pertengahan babak kedua hingga babak tambahan berakhir.
Baca Juga: Satu Hal yang Bisa Bikin Lionel Messi Menolak Main di Indonesia
Bek kanan timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam tercatat 3 kali mendapat perawatan karena mengalami kram.
Pada akhirnya, Asnawi tidak bisa melanjutkan pertandingan pada menit ke-111.
Tidak cuma Asnawi, beberapa pemain Jeonnam Dragons mengalami cedera mulai dari kiper Kim Da-sol, Cho Ji-hoon, Lee Hu-gwon dan Ha Nam.
Pelatih Jeonnam Dragons, Lee Jang-kwan sempat berpikir akan menyerah saja melihat pemainnya bertumbangan.
"Saya pikir saya ingin menyerah saja dan memberikan kemenangan ke Ulsan," kata Lee Jang-kwan dilansir BolaSport.com dari Best Eleven.
"Tapi melihat pemain gigih berjuang, mereka layak bisa menyelesaikan pertandingan," tambahnya.
Salah satu staf ofisial Jeonnam Dragons menyebut bila laga lawan Ulsan Hyundai layaknya evakuasi perang.
Baca Juga: PSSI Tegaskan Perpanjangan Kontrak Shin Tae-yong Tergantung Target
Hal ini dikarenakan pada Kamis (25/5/2023) para pemain masuk rumah sakit bebarengan untuk meminta suplemen nutrisi dan pengecekan kondisi fisik.
Memang, sebenarnya para pemain akan pulih jika beristirahat penuh.
Yang jadi masalah Jeonnam Dragons adalah banyaknya pemain yang harus beristirahat tersebut.
Sedangkan mereka pada Sabtu (27/5/2023) ini menjalani laga lawan Cheonan City di lanjutan K-League 2.
Asnawi Mangkualam sendiri dipastikan tidak masuk skiad dalam laga ini.
Hal ini juga menimbulkan kekhawatiran bila eks PSM Makassar itu tidak bisa ikut main di FIFA Matchday Juni bersama timnas Indonesia.
Padahal, pasukan Garuda akan melawan Palestina dan Argentina.
Baca Juga: Exco PSSI Jamin Penjualan Tiket Laga Timnas Indonesia Vs Argentina Tak Semahal Coldplay
Mari berdoa cedera Asnawi tak parah dan ia bisa membela timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni 2023.
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | besteleven.com |
Komentar