BOLASPORT.COM - Kepastian AC Milan lolos ke Liga Champions 2023-2024 diikuti kabar baik lainnya di mana penguatan pertama bagi I Rossoneri buat musim depan boleh jadi sudah tiba.
Kepastian lolos ke Liga Champions didapatkan AC Milan setelah mengalahkan Juventus 1-0 pada pekan ke-37 Liga Italia, Minggu (28/5/2023) di Turin.
AC Milan kini berada di peringkat 4 klasemen Serie A dengan 67 poin dan kompetisi tinggal menyisakan satu pertandingan.
Atalanta (61), AS Roma (60), dan Juventus (59) dipastikan tidak bisa mengganggu gugat posisi AC Milan di 4 besar.
Segera setelah AC Milan memastikan diri lolos ke Liga Champions musim depan, Milanisti menerima kabar bahwa pemain asal Jepang, Daichi Kamada, akan bergabung.
Kontrak Kamada dengan klub Bundesliga, Eintracht Frankfurt, habis pada 30 Juni 2023 sehingga dia bisa didapatkan secara gratis.
AC Milan disebut-sebut bersaing dengan Borussia Dortmund dan Atletico Madrid dalam perebutan Kamada.
Tetapi, sang gelandang serang sudah menjatuhkan pilihan kepada AC Milan.
Pemain berusia 26 tahun ini hanya menunggu apakah AC Milan akan bermain di Liga Champions 2023-2024 atau tidak.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | football Italia |
Komentar