Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Absennya Lautaro Martinez Lawan Timnas Indonesia Bikin Erick Thohir Gigit Jari, Bukan karena Final UCL

By Bagas Reza Murti - Selasa, 30 Mei 2023 | 12:00 WIB
Striker Inter Milan, Lautaro Martinez merayakan gol ke gawang AC Milan dalam leg 2 babak semifinal Liga Champions 2022-2023 di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa (16/5/2023).
GABRIEL BOUYS/AFP
Striker Inter Milan, Lautaro Martinez merayakan gol ke gawang AC Milan dalam leg 2 babak semifinal Liga Champions 2022-2023 di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa (16/5/2023).

BOLASPORT.COM - Lautaro Martinez menjadi pemain timnas Argentina yang dinantikan kehadirannya ke Indonesia oleh Ketum PSSI, Erick Thohir.

Namun sayangnya, Lautaro Martinez dipastikan tidak masuk skuad Argentina untuk FIFA Matchday Juni 2023 lawan Australia dan Indonesia.

"Tentu yang pasti komitmen Argentina akan membawa full team," ucap Erick Thohir dalam konferensi pers pengumuman harga tiket timnas Indonesia Vs Argentina, pada Senin (29/5/2023).

"Ya ini apresiasi yang luar biasa, tetapi salah satu pemain yang saya sukai tidak dibawa karena main di Liga Champions."

"Nama dia tidak keluar soalnya," sambung Erick Thohir.

Baca Juga: Tak Ikut Piala AFF U-23 2023, Singapura Dihukum Federasi Sendiri Imbas Gagal Total di SEA Games 2023

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Hotel Intercontinental, Jakarta, Minggu (28/5/2023) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Hotel Intercontinental, Jakarta, Minggu (28/5/2023) siang.

Menurut Erick Thohir, Lautaro Martinez tidak bisa masuk skuad karena dibutuhkan Inter Milan yang akan menjalani laga final Liga Champions kontra Manchester City, Minggu (11/6/2023) WIB.

"Saya harap namanya keluar supaya ada akses langsung," kata Erick Thohir.

"Cuma ya ternyata dia tidak diikutsertakan."

"Karena ada aturan FIFA ketika bermain UCL dalam selang waktu beberapa hari, mereka bisa dibebaskan untuk tetap bersama klub, sayang sebenarnya," tambahnya.

Namun demikian, bukan final UCL yang jadi penyebab Lautaro Martinez absen untuk timnas Argentina.

Jurnalis Argentina, Gaston Edul melaporkan Lautaro Martinez akan menjalani terapi pada pergelangan kakinya setelah musim 2022-2023 rampung.

Hal ini dilakukan agar Lautaro Martinez bisa kembali ke performa terbaik pada musim depan.

Baca Juga: Lewatkan Piala Dunia U-20 2023, Bocah 18 Tahun Brighton Jadi Pemain ke-28 Argentina untuk Lawan Timnas Indonesia

Lautaro Martinez lalui musim ini dengan gelar Piala Dunia 2022 untuk timnas Argentina dan Piala Super Italia buat Inter Milan, disusul Coppa Italia, dan target berikutnya Liga Champions melawan Manchester City.
STATIC.SKY.IT
Lautaro Martinez lalui musim ini dengan gelar Piala Dunia 2022 untuk timnas Argentina dan Piala Super Italia buat Inter Milan, disusul Coppa Italia, dan target berikutnya Liga Champions melawan Manchester City.

"Lautaro Martínez tidak ada dalam daftar (skuad timnas Argentina) karena dia akan menjalani perawatan pergelangan kaki untuk memulai musim depan dengan baik," tulis Gaston Edul dalam Twitter pribadinya.

Di skuad FIFA Matchday Juni 2023, ada Julian Alvarez, pemain Manchester City yang juga akan menjalani laga final Liga Champions melawan Inter Milan.

Ada 7 pemain Argentina di Piala Dunia 2022 yang tidak dibawa untuk skuad FIFA Matchday Juni 2023, termasuk lawan timnas Indonesia.

Mereka adalah Lautaro Martinez, Paulo Dybala, Lisandro Martinez, Franco Armani, Juan Foyth, Alejandro Gomez dan Angel Correa.

Pada laga FIFA Matchday timnas Indonesia vs Argentina ini, PSSI menjual sekitar 60 ribu tiket.

Tiket mulai bisa dibeli pada 5 hingga 7 Juni mendatang.

Tiket terbagi ke dalam beberapa golongan, mulai dari harga Rp600 ribu (kategori 3), 1,2 juta (kategori 2), 2,5 juta (kategori 1), dan 4,25 juta (VIP).

Baca Juga: PSSI Butuh Dana Rp 260 Miliar untuk Perbaiki Sepak Bola Indonesia

Unggahan timnas Argentina terkait agenda FIFA Matchday bulan Juni 2023.
TWITTER/@ARGENTINA
Unggahan timnas Argentina terkait agenda FIFA Matchday bulan Juni 2023.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Twitter.com/gastonedul
REKOMENDASI HARI INI

Pundit Malaysia Puji Kirim Pujian untuk Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan Jadi Pemain Masa Depan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X