Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Thailand Open 2023 - Cukup 20 Menit, Selangkah Lagi Sabar/Reza ke Babak Utama

By Wahid Fahrur Annas - Selasa, 30 Mei 2023 | 13:10 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, saat tampil pada babak pertama Indonesia Masters 2023, Selasa (24/1/2023)
TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM
Pasangan ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, saat tampil pada babak pertama Indonesia Masters 2023, Selasa (24/1/2023)

BOLASPORT.COM - Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Muh Reza Pahlevi Isfahani, berhasil melewati laga pertama babak kualifikasi Thailand Open 2023 dengan kemenangan.

Sabar/Reza mampu mendominasi pasangan ganda putra dari Kanada, Kevin Lee/Ty Alexander Lindeman.

Berlaga di Indoor Huamark Stadium, Bangkok, Thailand, pada Selasa (30/5/2023) Sabar/Reza menang dua gim, dengan skor 21-10, 21-10.

Jalannya Pertandingan

Duel berjalan alot di awal-awal laga usai kedua pasangan berbagi angka hingga kedudukan 5-5.

Dua kali kesalahan lawan saat pengembalian yang tersangkut di net memberikan Sabar/Reza keuntungan untuk memimpin dua angka.

Dengan cepat Sabar/Reza mencapai interval gim pertama dengan skor 11-6.

Permainan cepat dan agresif Sabar/Reza di area depan membuat pasangan Kanada cukup kewalahan.

Kesalahan sendiri banyak diperbuat lawan yang sulit keluar dari tekanan Sabar/Reza untuk menambah keunggulan menjadi 15-6.

Smes keras dari Reza bahkan membuat pasangan Indonesia unggul 10 angka dengan skor 17-7.

Tanpa berlama-lama Sabar/Reza menutup gim pertamaa dengan skor 21-10.

Baca Juga: Thailand Open 2023 - Adnan/Nita Bangkit, Jafar/Aisyah Masih Harus Banyak Belajar

Pada gim kedua, laga kembali berlangsung sengit di awal saat kedua pasangan berada dalam kedudukan berimbang hingga skor 7-7.

Sabar/Reza dan Kevin/Ty sama-sama saling melancarkan serangan dengan smes-smes keras.

Namun daya tahan Sabar/Reza lebih dalam permainan reli panjang sehingga membuat mereka kembali membuka keunggulan tiga angka.

Permainan drive dari Sabar/Reza berhasil mencapai interval gim kedua dengan skor 11-7/

Sebaliknya, kesalahan demi kesalahan dilakukan lawan setelah jeda membuat Sabar/Reza semakin jauh untuk memimpin pada skor 17-8.

Sabar/Reza mencatatkan match point dengan selisih 10 angka.

Hingga smes lurus dari Reza menyudahi pertandingan dalam tempo 20 menit.

Selanjutnya, Sabar/Reza akan melawan wakil Malaysia, Goh V Shem/Lim Khim Wah, pada laga kedua babak kualifikasi Thailand Open 2023.

Baca Juga: Update Ranking BWF - Lompatan 20 Anak Tangga Christian Adinata Tembus Peringkat Terbaik

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Gara-gara Kalah dari Timnas Indonesia, Manajer Arab Saudi Resmi Mengundurkan Diri

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136