Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harapan Evan Dimas untuk Tembus Timnas Indonesia dan Cerita Tentang Pedihnya Tragedi Kanjuruhan

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 30 Mei 2023 | 19:00 WIB
Gelandang timnas Indonesia, Evan Dimas (kanan), sedang menguasai bola di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gelandang timnas Indonesia, Evan Dimas (kanan), sedang menguasai bola di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022.

BOLASPORT.COM - Gelandang Arema FC, Evan Dimas, berbicara tentang peluang kembali membela timnas Indonesia.

Seperti diketahui, Evan sempat jadi andalan di skuad Garuda.

Namun, perlahan pemain berusia 28 tahun ini mulai kehilangan tempat di timnas.

Dia terakhir mencatatkan caps di timnas yakni pada tahun 2019 .

Sejauh ini dia sudah mencatatkan 43 caps bersama timnas senior.

Baca Juga: Timnas Indonesia vs Argentina - Mengenang Duel Jordi Amat vs Lionel Messi sebagai Kapten Tim

Evan Dimas menjelaskan bahwa dia sebenarnya masih ingin membela skuad Garuda.

Saat ini yang bisa dia lakukan hanya berusaha untuk mencapai permainan terbaik di Arema FC untuk bisa kembali dilirik Shin Tae-yong.

"Kalau itu (pemanggilan timnas) saya serahkan ke Allah SWT."

"Saya ditugaskan untuk apa saja ya saya jalani saja," kata Evan Dimas kepada BolaSport.com.

Pelatih Persib Bandung, Luis Milla (kiri), sedang berkomunikasi dengan pemain Arema FC bernama Evan Dimas (kanan) setelah laga pekan ke-26 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Kamis (23/2/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla (kiri), sedang berkomunikasi dengan pemain Arema FC bernama Evan Dimas (kanan) setelah laga pekan ke-26 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Kamis (23/2/2023).

Evan menjelaskan bahwa Liga 1 2022/2023 jadi musim terberatnya sebagai pemain sepak bola.

Pasalnya, dia menjadi saksi saat Tragedi Kanjuruhan yang pecah pada bulan Oktober tahun lalu terjadi.

Menurutnya, semua pemain tim Singo Edan harus benar-benar bangkit pasca peristiwa yang memilukan tersebut.

Salah satu langkah yang harus dilakukan adalah memberikan pretasi agar mental pemain bisa kembali bangkit. 

"Ya salah satu obat kalau menurut saya adalah prestasi."

"Mau tidak mau kita harus menjawabnya dengan prestasi."

"Jangan sampai kita menurun, memang dibilang berat ya berat," ujarnya.

Baca Juga: Timnas Indonesia vs Argentina - Jordi Amat Dipastikan Bakal Bernostalgia dengan 3 Bintang La Albiceleste

Pemain kelahiran Surabaya ini menambahkan bahwa sebagai pemain tidak ada yang bisa dilakukan.

Dia menilai kalau memberikan prestasi jadi langkah yang bisa dilakukan untuk lepas dari bayang-bayang Tragedi Kanjuruhan.

Evan sendiri pada Liga 1 musim lalu jadi pemain yang cukup krusial bersama Arema FC.

Dia tampil dalam 30 pertandingan dan menyumbangkan dua gol.

"Tapi ini jalan yang harus kita jalani dan lalui, jadi kita bagaimana caranya membalas dengan prestasi."

"Tidak bisa apa-apa lagi kita sebagai pemain."

"Hanya bisa mendoakan dan membalas dengan prestasi," ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Sudah Susah Payah Rekrut Kylian Mbappe, Presiden Real Madrid Ingin Si Kura-kura Ninja Cetak Sejarah

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136