BOLASPORT.COM - Indonesia dipastikan meloloskan satu wakil dari ganda putra menuju babak 16 besar Thailand Open 2023 berkat derbi Merah Putih yang bakal terwujud di babak pertama.
Babak pertama Thailand Open 2023 baru akan dimulai pada Rabu (31/5/2023).
Namun, Indonesia sudah punya kabar baik dengan keberhasilan menggenggam satu tiket menuju babak 16 besar.
Kepastian itu didapat berkat terwujudnya laga derbi Merah Putih dari nomor ganda putra Indonesia.
Adalah Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani yang mewujudkan duel sesama wakil Tanah Air itu.
Sabar/Reza telah memastikan diri lolos dari babak kualifikasi untuk menuju babak 32 besar.
Pasangan yang sekarang telah meniti karier jalur independen mengalahkan ganda putra veteran Malaysia Goh V Shem/Lim Khim Wah lewat pertarunngan tiga gim, 25-23, 16-21, 21-16.
Pada babak 32 besar nanti, mereka sudah ditunggu oleh pasangan pelatnas PBSI, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
"Alhamdulillah diberikan kemenangan dan kelancaran hari ini. Permainan tidak mudah, cukup alot karena defense lawan cukup rapat," ucap Sabar dalam siaran pers PBSI yang diterima BolaSport.com.
Baca Juga: Hasil Thailand Open 2023 - Sabar/Reza Gebuk Pasangan Senior Malaysia dan Lolos ke Babak Utama
"Tapi kami bisa lebih kontrol dan sabar apalagi dengan lapangan yang berangin," katanya merujuk pada venue pertandingan yang digelar di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand.
Sabar menambahkan bahwa kemenangan mereka tidak lepas dari faktor stamina lawan yang tampaknya terkuras.
Goh/Lim memang sempat bermain tiga gim pada babak pertama kualifikasi mereka.
"Faktor stamina mungkin berpengaruh. Tadi mereka main tiga gim sebelumnya, mungkin sudah terkuras juga," tandasnya.
"Di gim ketiga kami lebih tahan saja dari mereka. Di awal memang sempat ragu-ragu tapi setelah interval kami naikkan fokus dan lebih berani," sahut Reza.
Sementara itu, Reza sendiri menyadari bahwa lawan berikutnya di babak 32 besar nanti tidak mudah karena bertemu teman sendiri, Leo/Daniel.
Berdasarkan head-to-head Sabar/Reza masih tertinggal 0-1 dari Leo/Daniel.
Mereka pernah dikalahkan pasangan peringkat 9 dunia itu sewaktu berhadapan di Thailand Masters 2020, di mana Sabar/Reza kalah dua gim langsung, 15-21, 19-21.
Meski demikian, mereka sudah sedikit banyak tahu kebiasaan masing-masing saat masih berlatih bersama di pelatnas Cipayung, Jakarta.
Untuk itu, Sabar/Reza ingin berusaha main dengan lepas tanpa beban.
"Besok lawan teman sendiri, Leo (Rolly Carnando)/Daniel (Marthin), kami mau nothing to lose saja (mainnya)," ucap Reza.
Pun demikian dengan Sabar, ia juga berharap bisa enjoy dalam menghadapi laga melawan Leo/Daniel.
"Target kami hanya mau memaksimalkan kesempatan yang ada," kata Sabar.
"Kami sudah di luar pelatnas jadi kami mau lebih menikmati pertandingan," ucap dia lagi.
Siapappun pemenang laga tersebut akan ditunggu lawan antara Su Ching Heng/Ye Hong Wei (Taiwan) atau wakil tuan rumah, Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren.
Terlepas dari itu, bertemunya Sabar/Reza vs Leo/Daniel pada babak 32 besar membuat Indonesia sudah pasti memiliki wakil ganda putra di babak 16 besar berikutnya.
Selain Indonesia, negara lain dari nomor ganda putra yang juga sudah memastikan tiket babak kedua adalah Taiwan.
Taiwan juga akan menggelar derbi ganda putra sesama wakil mereka sendiri, melalui pertemuan Lu Ching Yao/Yang Po Han vs Chang Ko-Chi/Po Li Wei.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com, PBSI |
Komentar