Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thailand Open 2023 - Apriyani/Fadia Dibuat Linglung, Lawan Hadirkan Sensasi Gelut dengan Diri Sendiri

By Agung Kurniawan - Kamis, 1 Juni 2023 | 17:22 WIB
Ganda  putri Indonesia, Siti Fadia Silva Ramadhanti (kiri) dan Apriyani Rahayu (kanan), gagal melangkah ke perempat final Thailand Open 2023
PBSI
Ganda putri Indonesia, Siti Fadia Silva Ramadhanti (kiri) dan Apriyani Rahayu (kanan), gagal melangkah ke perempat final Thailand Open 2023

BOLASPORT.COM - Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti merasa kecewa usai tersisih dari Thailand Open 2023.

Laga babak kedua Thailand Open 2023 hari ini, Kamis (1/6/2023) berjalan tidak seperti apa yang diharapkan Apriyani/Fadia.

Pada fase 16 besar ini, Apriyani Fadia berhadapan dengan wakil Jepang Rin Iwanaga/Kie Nakanishi.

Melawan pasangan non-unggulan tersebut tidak serta merta membuat perjuangan Apriyani/Fadia mulus dan berbuah manis.

Unggulan kedua tersebut nyatanya harus takluk dua gim langsung 12-21, 13-21 di tangan Iwanaga/Nakanishi.

Usai tampil di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, Apriyani tak segan mengutarakan kendalanya.

Rasa kecewa tentu hadir, kekalahan dari pasangan ranking ke-23 dunia tersebut membuat Apriyani/Fadia gagal melenggang ke perempat final.

Apriyani merasa lawan menunjukkan permainan yang apik dari berbagai sisi yang mengakibatkan dirinya tak bisa keluar dari tekanan.

Kondisi tersebut membuat peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 bersama Greysia Polii itu merasa kebingungan.

Baca Juga: Hasil Thailand Open 2023 - Fikri/Bagas Menggila di Gim Kedua, Rekor Unggulan Pertama Hancur Seketika

Titik puncaknya terjadi tatkala Apriyani benar-benar merasa buntu dan seperti bertarung melawan diri sendiri.

Strategi lawan inilah yang membuat ganda putri Indonesia peringkat keempat dunia tersebut gagal menunjukkan performa terbaik.

"Hari ini kami main melawan diri sendiri dan tidak bisa keluar dari tekanan itu," kata Apriyani melalui rilis PBSI yang diterima BolaSport.com.

"Pada akhirnya kami tidak bisa mengeluarkan performa dengan baik."

"Mainnya bingung mau bagaimana, ini yang harus kami pelajari satu sama lain," tuturnya menambahkan.

Baca Juga: Hasil Thailand Open 2023 - 2 Unggulan Ambyar, Semua Ganda Campuran China Gugur Tak Tersisa

Lebih lanjut, Apriyani juga menilai Iwanaga/Nakanishi tampil lebih percaya diri dan tidak takut ketika kehilangan poin.

Hal inilah yang menjadi salah satu pembeda yang akhirnya bisa memupuskan perjuangan Apriyani/Fadia melangkah lebih jauh lagi.

Sejatinya, Apriyani sudah menyiapkan langkah antisipasi namun strateginya belum berjalan matang.

"Pola permainan lawan pun sangat siap, mereka percaya diri dan tidak takut ketika kehilangan poin," kata Apriyani.

"Kami sudah mengerti sebenarnya apa yang harus dilakukan tapi memang belum jalan kami untuk menang hari ini," imbuhnya.

Sementara itu, Fadia merasa kekalahan ini hadir karena dia terlalu terburu-buru untuk mematikan lawan.

Alih-alih berbuah manis, hal ini justru menjadi bumerang yang menghadirkan kerugian bagi Apriyani/Fadia.

"Kami terlalu menggebu-gebu ingin menang tapi malah kurang tenang dan terburu-buru," kata Fadia menjelaskan.

"Keinginan itu malah jadi tidak bisa dikontrol," tuturnya menambahkan.

Baca Juga: Hasil Thailand Open 2023 - Apriyani/Fadia Tersisih, Rotasi Diobrak-abrik dan Banyak Mati Sendiri

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : PBSI.id
REKOMENDASI HARI INI

Johor Darul Takzim Bantai Ulsan Hyundai, Kala Kim Pan-gon Dipecundangi Murid, Jordi Amat Beri Kabar Positif

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X