BOLASPORT.COM - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo optimistis menyusul keberhasilan mereka menembus perempat final Thailand Open 2023.
Marcus/Kevin dipastikan menjadi salah satu wakil Indonesia untuk nomor ganda putra pada delapan besar Thailand Open 2023.
Kepastian itu didapat setelah mantan pasangan nomor satu dunia itu tampil mengesankan di babak kedua hari ini, Kamis (1/6/2023).
Penampilan solid ditunjukkan Marcus/Kevin saat bersua wakil China He Ji Ting/Zhou Hao Dong.
Tampil di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Minions menang dua gim langsung atas He/Zhou 22-20, 23-21 dalam tempo 44 menit.
Kemenangan atas unggulan kedelapan ini menghadirkan aura positif bagi Marcus/Kevin untuk menatap laga selanjutnya.
Meski demikian, Marcus Fernaldi Gideon merasa masih ada yang perlu diperbaiki dari pertandingan tersebut.
Menurut Marcus, kemenangan ini datang dari faktor keberuntungan karena sang lawan He/Zhou tampil apik.
"Hari ini kami beruntung bisa menang, ketat juga mainnya, lawan bermain bagus," kata Marcus, melalui rilis PBSI yang diterima BolaSport.com.
Baca Juga: Rekap Thailand Open 2023 - 3 Ganda Putra Indonesia Masih Tak Terbendung
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | PBSI.id |
Komentar