Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Italia - Gelandang Inter Milan Cetak Rekor Unik, Lazio Kunci Posisi Runner-up

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 4 Juni 2023 | 04:09 WIB
Aksi penyerang Lazio, Ciro Immobile, dalam laga melawan Empoli pada giornata 38 Liga Italia 2022-2023 di Stadion Carlo Castellani, Sabtu (3/6/2023).
TWITTER.COM/OFFICIALSSLAZIO
Aksi penyerang Lazio, Ciro Immobile, dalam laga melawan Empoli pada giornata 38 Liga Italia 2022-2023 di Stadion Carlo Castellani, Sabtu (3/6/2023).

BOLASPORT.COM - Gelandang Inter Milan, Marcelo Brozovic, mencatatkan rekor unik, sementara Lazio mengunci posisi runner-up pada giornata terakhir Liga Italia 2022-2023.

Giornata terakhir Liga Italia 2022-2023 digelar pada Sabtu (3/6/2023) waktu setempat.

Sebanyak tiga pertandingan digelar pada akhir pekan ini, yakni Torino vs Inter Milan, Cremonese vs Salernitana, dan Empoli vs Lazio.

Laga Torino vs Inter Milan menjadi pertandingan pertama Sabtu ini.

Inter Milan bertindak sebagai tim tamu dengan bertandang ke kandang Torino di Stadion Olimpico Grande Torino pada Sabtu (3/6/2023) petang waktu setempat atau malam hari WIB.

Dalam pertandingan tersebut, I Nerazzurri menurunkan mayoritas pemain lapis kedua untuk menghadapi tuan rumah.

Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi, tampaknya ingin menyimpan tenaga anak-anak asuhnya jelang final Liga Champions 2022-2023.

Skuad Inter Milan saat melawan Torino dalam giornata terakhir Liga Italia 2022-2023 di Stadion Olimpico Grande Torino, Sabtu (3/6/2023).
TWITTER.COM/INTER
Skuad Inter Milan saat melawan Torino dalam giornata terakhir Liga Italia 2022-2023 di Stadion Olimpico Grande Torino, Sabtu (3/6/2023).

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Menang Minimalis atas Torino, Inter Milan Naik ke Posisi 2 Klasemen

Meski bermain dengan mayoritas pemain lapis dua, Inter Milan tetap mampu mendominasi jalannya laga.

Inter Milan bahkan mampu melepaskan 14 tembakan dengan empat di antaranya mengarah tepat ke gawang Torino.

Hingga akhirnya, Inter Milan berhasil unggul 1-0 berkat gol Marcelo Brozovic pada menit ke-37.

Gol tersebut rupanya membuat Brozovic mencatatkan rekor unik dalam kariernya.

Menurut data Opta Paolo yang dikutip BolaSport.com, Brozovic telah mencetak gol ke gawang tim yang sama dalam dua pertemuan, baik kandang maupun tandang, pada satu musim sebanyak tiga kali.

Sebelumnya, gelandang asal Kroasia itu telah melakukannya pada musim 2017-2018 saat melawan Cagliari dan musim 2019-2020 saat melawan AC Milan.

Gol Brozovic sudah cukup untuk menutup kemenangan tipis Inter Milan atas Torino.

Baca Juga: Final Liga Champions - Gandeng Sponsor Baru Jelang Hadapi Man City, Inter Milan Cuan Rp 160 Miliar

Di pertandingan lain, Lazio bertandang ke kandang Empoli di Stadion Carlo Castellani pada Sabtu (3/6/2023) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Lazio berhasil menang 2-0 atas Empoli berkat gol dari Alessio Romagnoli pada menit ke-48 dan Luis Alberto pada masa injury time babak kedua.

Kemenangan atas Empoli tersebut memastikan Lazio finis sebagai runner-up Liga Italia 2022-2023.

Le Aquile mengakhiri Liga Italia musim ini dengan koleksi 74 poin dari 38 pertandingan.

Lazio unggul dua poin dari Inter Milan yang memastikan diri finis di posisi ketiga dengan 72 poin dari 38 laga.

Adapun satu laga lainnya dimenangkan oleh Cremonese dengan skor 2-0 atas Salernitana.

Meski demikian, kemenangan tersebut tidak mengubah fakta bahwa Cremonese harus terdegradasi ke Serie B pada musim 2023-2024.

Baca Juga: Final Liga Champions - Kesempatan Emas Erling Haaland Goreskan 2 Rekor Abadi

Berikut hasil lengkap giornata terakhir Liga Italia 2022-2023 hingga Minggu (4/6/2023) dini hari WIB yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi Lega Serie A:

  • Sassuolo 1-3 Fiorentina (Domenico Berardi 71'; Arthur Cabral 46', Riccardo Saponara 79', Nicolas Gonzalez 83')
  • Torino 0-1 Inter Milan (Marcelo Brozovic 37')
  • Cremonese 2-0 Salernitana (Cristian Buonaiuto 26', Frank Tsadjout 88')
  • Empoli 0-2 Lazio (Alessio Romagnoli 48', Luis Alberto 90'+2')

Klasemen Liga Italia 2022-2023

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Lega Serie A
REKOMENDASI HARI INI

Kata Bojan Hodak Usai Persib Bandung Hajar Borneo FC

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X