BOLASPORT.COM - Pemain asing anyar Persija Jakarta, Ryo Matsumura mengaku siap bersaing dengan pemain senior hingga pemain muda Macan kemayoran demi mendapat posisi di tim.
Pemain asal Jepang itu memang baru bergabung dengan Persija Jakarta pada Liga 1 2023/2024.
Bergabung dengan tim baru tentu saja membuat Ryo Matsumura harus merasakan persaingan untuk mendapatkan posisi inti.
Apalagi tim yang akan dibelanya memiliki lebih dari dua pemain yang memiliki posisi sama.
Baca Juga: Jelang Liga 1, Persija Jakarta Justru Pinjamkan 3 Pemain Berlabel Timnas U-20 Indonesia ke Klub Lain
Tentu saja persaingan memperebutkan posisi inti di tim tak akan mudah.
Menanggapi hal ini, pemain berusia 28 tahun itu mengaku tak terlalu memusingkan persaingan.
Menurut pemain kelahiran Kyoto, Jepang tersebut persaingan dalam sebuah tim sebenarnya hal yang wajar.
Ia mengaku dengan adanya persaingan itu akan mendorong pemain semakin berkembang.
Sebab para pemain akan berusaha menjadi lebih baik lagi.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Persija.id |
Komentar