BOLASPORT.COM - Transfer gelandang Jude Bellingham ke Real Madrid ditengarai sudah menjadi kenyataan pada Rabu (7/6/2023) siang waktu Eropa.
Jurnalis David Ornstein membocorkan kabar tersebut di media sosial.
Jude Bellingham memang menjadi salah satu komoditi terpanas di bursa transfer kali ini.
Tadinya Liverpool dan Manchester City ikut dalam persaingan mendapatkan gelandang Borussia Dortmund asal Inggris ini.
Akan tetapi, akhirnya Real Madrid yang menggaetnya.
Los Blancos membutuhkan Bellingham untuk meremajakan lini tengah mereka.
Real Madrid memerlukan pengganti Toni Kroos dan Luka Modric, yang sama-sama telah berusia di atas kepala tiga.
"Real Madrid telah mencapai kesepakatan dengan Borussia Dortmund untuk merekrut Jude Bellingham," cuit Ornstein di Twitter.
???? EXCL: Real Madrid have reached an agreement with Borussia Dortmund to sign Jude Bellingham. Fee in excess of €100m - among biggest deals in both clubs’ histories. 19yo set to have medical in coming days before completing move @TheAthleticFC #RMFC #BVB https://t.co/usrZ7gmF3N
— David Ornstein (@David_Ornstein) June 7, 2023
"Biayanya melebihi 100 juta euro, termasuk transaksi terbesar dalam sejarah kedua klub."
"Pemain berusia 19 tahun itu akan menjalani tes medis dalam beberapa hari ke depan sebelum meresmikan kepindahan."
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : |
Komentar