Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Piala Dunia U-20 2023 - Langkah Israel Terhenti, Gol Ke-7 Wonderkid Chelsea Kirim Italia Tantang Uruguay

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 9 Juni 2023 | 06:10 WIB
Timnas Italia U-20 berhasil melaju ke final  Piala Dunia U-20 2023 guna menantang timnas Uruguay U-20 usai menumbangkan Korea Selatan dengan skor 2-1 di semifinal, Kamis (8/6/2023) atau Jumat dini hari WIB.
TWITTER.COM/RTESOCCER
Timnas Italia U-20 berhasil melaju ke final Piala Dunia U-20 2023 guna menantang timnas Uruguay U-20 usai menumbangkan Korea Selatan dengan skor 2-1 di semifinal, Kamis (8/6/2023) atau Jumat dini hari WIB.

BOLASPORT.COM - Langkah Israel akhirnya terhenti di semifinal Piala Dunia U-20 2023 sementara itu gol ke-7 dari wonderkid Chelsea, Cesare Casadei, turut mengirim Italia menantang Uruguay ke final.

Piala Dunia U-20 2023 kembali bergulir dengan turnamen yang telah menyentuh babak semifinal.

Dua laga semifinal tersaji pada Kamis (8/6/2023) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.

Laga pertama semifinal mempertemukan antara Uruguay dan Israel.

Kedua tim bertanding memperebutkan satu tiket ke final di Stadion La Plata.

Baik Uruguay dan Israel sama-sama percaya diri lolos ke partai puncak Piala Dunia U-20 2023.

Uruguay sukses ke semifinal berkat kemenangan 2-0 atas Amerika Serikat.

Baca Juga: Hasil Piala Dunia U-20 2023 - Keajaiban Israel Sudah Berakhir, Uruguay Lolos ke Final

Sementara itu, Israel mampu melangkah ke babak empat besar setelah secara mengejutkan mengalahkan kandidat kuat juara, Brasil dengan skor ketat 3-2.

Meski begitu, satu tiket final Piala Dunia U-20 2023 akhirnya menjadi milik La Celeste.

Kalah dominan dalam penguasaan bola dari The Chosen Team, julukan Israel U-20, Uruguay sukses mencuri kemenangan 1-0 di Stadion La Plata.

Setelah sempat bermain seri 0-0 di babak pertama, Uruguay mampu menjebol gawang Israel pada menit ke-61.

Gol dari Anderson Duarte sudah cukup untuk menghentikan langkah dari Israel untuk melaju ke final Piala Dunia U-20 2023.

Uruguay nantinya bakal menantang Italia di final sementara Israel bakal menghadapi Korea Selatan untuk memperebutkan tempat ketiga.

Timnas Italia menjadi tim terakhir yang lolos ke final usai berhasil menghentikan perlawanan Korea Selatan.

Bek sayap timnas Uruguay U-20, Alan Matturo, melakukan tendangan salto ke gawang timnas Israel U-20 dalam babak semifinal Piala Dunia U-20 2023 di La Plata Stadium, Kamis (8/6/2023).
TWITTER.COM/FIFAWORLDCUP_PT
Bek sayap timnas Uruguay U-20, Alan Matturo, melakukan tendangan salto ke gawang timnas Israel U-20 dalam babak semifinal Piala Dunia U-20 2023 di La Plata Stadium, Kamis (8/6/2023).

Baca Juga: Mac Allister Sukses Digaet, Juergen Klopp Kegirangan dan Apresiasi Manajemen Liverpool

Gli Azzurrini sempat memimpin 1-0 berkat gol dari Cesare Casadei ketika laga baru berjalan 14 menit dalalm pertandingan yang berlangsung di Stadion La Plata.

Itu menjadi gol ketujuh bagi wonderkid Chelsea tersebut di ajang Piala Dunia U-20 2023 dari enam laga yang telah dilakoninya.

Korea Selatan lantas menyamakan kedudukan pada menit ke-23 dari sepakan titik putuh Seung-Won Lee.

Hadiah penalti untuk Korea Selatan sempat lebih dahulu diberikan peninjuan oleh VAR.

Kedudukan seri 1-1 bertahan hingga turun minum bagi kedua tim.

Di paruh kedua, dominasi Gli Azzurrini terus berlanjut untuk menekan pertahanan dari Taeguk Warriors.

Saling berbalas serangan, justru Italia yang akhirnya berhasil mengunci kemenangan 2-1 atas Korea Selatan dan memastikan maju ke final berkat gol dari Simone Pafundi empat menit sebelum laga bubaran.

Bagi Italia, ini menjadi final Piala Dunia U-20 mereka yang pertama kali setelah dalam dua edisi sebelumnya hanya berada dalam tahap perebutan juara ketiga. 

Hasil semifinal Piala Dunia U-20 2023, Jumat (9/6/2023) dini hari WIB, dikutip BolaSport.com dari laman resmi FIFA:

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : FIFA.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136