BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, terhenti pada perempat final Singapore Open 2023.
Leo/Daniel dikalahkan Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) di Singapore Indoor Stadium, Jumat (9/6/2023) melalui rubber game 21-18, 16-21, 20-22.
Hasil pertandingan ini membuat Chia/Soh revans kekalahan mereka dari Leo/Daniel pada Malaysia Masters 2023.
Leo/Daniel semakin tertinggal 2-6 dalam rekor pertemuan dengan Chia/Soh.
Jalannya pertandingan.
Laga ketat sudah terjadi sejak awal gim pertama hingga kedudukan 9-9. Leo/Daniel menjauh pada interval 11-10.
Selepas jeda interval, Chia/Soh menjauh 13-12. Tetapi, Leo/Daniel menyamakan kedudukan 13-13.
Chia/Soh menjauh 14-13. Leo/Daniel menyamakan skor lagi 14-14.
Chia/Soh menjauh 16-14 setelah mencetak dua poin beruntun.
Leo/Daniel mengejar ketinggalan 15-16 dan mencatat skor imbang 16-16.
Leo/Daniel berbalik memimpin 18-16 setelah mencetak dua poin beruntun.
Setelah melalui reli panjang, Leo/Daniel melebarkan jarak hingga mencetak game point' 20-16.
Chia/Soh mendekat 18-20. Tetapi, Leo/Daniel langsung merespons dengan mengunci gim ini menjadi milik mereka.
Pada gim kedua, Chia/Soh unggul lebih dulu 2-1.
Leo/Daniel lalu menyamakan kedudukan 2-2. Setelah itu, kedua pasang pemain bergantian mencetak skor 4-4.
Chia/Soh menjauh 5-4, tetapi kondisi tersebut tidak bertahan lama setelah Leo/Daniel menyamakan skor 5-5.
Leo/Daniel berbalik memimpin 6-5. Chia/Soh lalu kembali mencatat skor imbang 6-6.
Chia/Soh menjauh 8-6. Leo/Daniel menipiskan jarak 7-8.
Chia/Soh merespons dengan mencetak dua poin beruntun untuk menjauh 10-7.
Leo/Daniel mengejar ketinggalan 8-10, tetapi Chia/Soh menutup dengan keunggulan pada interval 11-8.
Seusai interval, Leo/Daniel mendekat 9-11 setelah Soh gagal melakukan servis.
Leo/Daniel mendekat 10-11 setelah smes Daniel tidak mampu diredam Chia/Soh.
Flick service Leo yang keluar membuat Chia/Soh menambah keunggulan 12-10. Chia/Soh melebarkan jarak 13-10 setelah pengembalian Daniel keluar lapangan.
Leo/Daniel mendekat 11-13 setelah pengembalian Soh menyangkut di net.
Chia/Soh menambah keunggulan 14-11 dan 15-11 setelah menembus pertahanan Leo/Daniel.
Leo/Daniel perlahan menipiskan jarak 14-15 setelah mencetak tiga poin beruntun.
Tetapi, Chia/Soh menjauh lagi 16-14.Leo/Daniel merespons dengan tambahan angka 15-16.
Leo/Daniel mencatat skor imbang 16-16, tetapi Chia/Soh memberi serangan yang membuat mereka kembali memimpin 17-16.
Pengembalian Daniel yang melebar membuat Chia/Soh menambah keunggulan 18-16.
Chia/Soh lalu menjauh 19-16. Netting yang gagal dari Daniel membuat Chia/Soh menyentuh game point 20-16.
Chia/Soh melanjutkan keunggulan hingga berhasil memaksa terjadinya rubber game.
Laga ketat kembali terjadi pada awal ketiga hingga skor 2-2.
Chia/Soh menjauh 3-2 setelah netting tipis Chia tidak dapat diatasi Leo.
Chia/Soh lalu bermain lebih agresif sehingga menjauh 4-2.
Leo/Daniel mendekat 3-4 setelah pengembalian Chia keluar lapangan.
Leo/Daniel menyamakan skor setelah Chia/Gog gagal membalas servis Daniel.
Chia/Soh menjauh 6-4, tetapi Leo/Daniel mendekat 5-6. Chia/Soh menyeimbangkan kedudukan 6-6.
Chia/Soh menjauh 10-6 setelah bermain lebih agresif. Leo/Daniel banyak melakukan kesalahan sendiri.
Chia/Soh selanjutnya unggul pada interval 11-6.
Selepas jeda interval, Leo/Daniel mendekat 7-11 lewat pengembalian Chia/Soh yang keluar lapangan.
Tetapi, Leo melakukan kesalahan di depan net yang membuat Chia/Soh menjauh 12-7.
Leo/Daniel mendekat 9-13, tetapi Chia/Soh menjauh 14-9.
Leo/Daniel menambah perolehan angka 11-14. Chia/Soh membawa permainan cepat yang membuat mereka semakin unggul 16-11.
Leo/Daniel mendekat 12-16, tetapi Chia/Soh kembali menjauh 17-12.
Leo/Daniel berusaha bangkit 14-17. Namun, Chia/Soh menjauh 19-14 lewat netting Chia.
Leo/Daniel mendekat 15-19. Chia/Soh meminta challenge, tetapi gagal sehingga Leo/Daniel mendekat 16-19.
Leo/Daniel menipiskan jarak 17-19, tetapi Chia/Soh mencetak match point 20-17 setelah pengembalian Daniel membentur net.
Leo/Daniel mendekat 18-20. Chia/Soh meminta challenge dan kembali gagal sehingga Leo/Daniel menipiskan selisih skor 19-20.
Leo/Daniel selanjutnya menyamakan kedudukan 20-20 sehingga penentuan pemenang ditentukan melalui adu setting.
Chia/Soh menambah angka 21-20 setelah pengaembalian Daniel melebar keluar lapangan. Keunggulan itu mereka lanjutkan hingga mengunci kemenangan.
Baca Juga: MotoGP Italia 2023 - Respons Marquez soal Rumor Pindah ke Ducati: Plan A Tetap Honda, tetapi...
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar